Wow, Inilah Domba Termahal di Dunai dengan Harga 3,8 Miliar

Trending

Fun / Trending

Wow, Inilah Domba Termahal di Dunai dengan Harga 3,8 Miliar

Wow, Inilah Domba Termahal di Dunai dengan Harga 3,8 Miliar

KEPONEWS.COM - Wow, Inilah Domba Termahal di Dunai dengan Harga 3,8 Miliar www.texel.co.ukDomba merupakan hewan yang berkaki empat dengan ciri khas memiliki bulu yang sangat tebal, tak jarang bulu-bulu juga dapat dimanfaatkan untuk pembuatan sebuah jaket, benang, dan dagingn...
www.texel.co.ukwww.texel.co.uk

Domba merupakan hewan yang berkaki empat dengan ciri khas memiliki bulu yang sangat tebal, tak jarang bulu-bulu juga dapat dimanfaatkan untuk pembuatan sebuah jaket, benang, dan dagingnya bisa juga untuk di konsumsi. Di indonesia kisaran harga domba hanya sekitar tiga jutaan rupiah saja, tetapi berbeda halnya dengan domba yang berasal dari negara Skotlandia.

Domba tersebut terjual dengan harga yang sangat fantastis yakni, senilai 3,8 miliar rupiah. Angka yang sangat fantastis untuk hanya seekor domba, penjualan harga domba tersebut terjadi ketika ketika ada acara sebuah lelang ternak di Skotlandia. Pemilik pertama yang menjual domba tersebut bernama Graham Morrison, dirinya tak menyangka bahwa domba piaraanya tersebut dapat terjual seharga miliaran rupiah.

Jimmy Douglas, orang inilah yang bisa membeli domba tersebut dengan harga yang cukup tinggi 3,8 miliar rupiah dalam pelelangan ternak tersebut. Jimmy tertarik untuk membeli domba tersebut dikarenakan ia melihat badannya sangat bagus dan dagingnya juga tentu sangat istimewa. Jimmy mengaku tidak akan memotong domba tersebut, melainkan untuk dikembangbiakan lagi.

www.telegraph.co.ukwww.telegraph.co.uk

Domba tersebut diketahui berjenis kelamin jantan dengan jenis domba Texel. Jenis domba tersebut terkenal dengan bentuknya yang sangat bagus, dengan muka yang putih, pendek, dan tahan dengan cuaca yang dingin. Domba tersebut pun diberi nama Deveronvale Perfection.

Comments