Virus Corona Kian Menyebar, Amerika Serikat Umumkan Kembangkan Vaksin

Internasional

News / Internasional

Virus Corona Kian Menyebar, Amerika Serikat Umumkan Kembangkan Vaksin

Virus Corona Kian Menyebar, Amerika Serikat Umumkan Kembangkan Vaksin

KEPONEWS.COM - Virus Corona Kian Menyebar, Amerika Serikat Umumkan Kembangkan Vaksin Virus Corona yan disinyalir berasal dari Wuhan, China menjadi perhatian banyak negara. Dilansir dari Kompas.com, satu di antaranya di Amerika Serikat ( AS). AS telah mengumumkan, saat ini mereka tenga...

Virus Corona yan disinyalir berasal dari Wuhan, China menjadi perhatian banyak negara.

Dilansir dari Kompas.com, satu di antaranya di Amerika Serikat ( AS).

AS telah mengumumkan, saat ini mereka tengah mengembangkan vaksin untuk memerangi wabah virus corona.

Selain itu, Negeri "Uncle Sam" juga mendesak pemerintah China untuk meningkatkan kerja sama dengan otoritas kesehatan internasional.

Menurut pejabat Institut Kesehatan Nasional (NIH) Anthony Fauci, mereka sudah membantuk tim untuk mempelajari data mentah soal virus corona.

"Kami sudah memulainya di NIH, dan bekerja sama dengan beberapa pihak untuk mengembangkan vaksin itu," terang Fauci dikutip AFP Selasa (28/1/2020).

Nantinya, proses fase pertama uji coba bakal dilakukan selama tiga bulan, kemudian tiga bulan lainnya merupakan melalukan pengumpulan data.

Proses pengumpulan data dilakukan sebelum AS memulai fase kedua, di mana pengembangan obatnya bakal diambil alih firma bioteknik, Moderna.

"Kami melakukannya seakan kami sudah harus mengirim vaksinnya. Dengan kata lain, kami harus siap dengan skenario terburuk, penyakit ini bakal jadi wabah besar," papar Fauci.

China mendapatkan kritikan buntut cara mereka menangani Sindrom Pernapasan Akut Parah (SARS) yang menjadi wabah di daratan utama dan Hong Kong pada 2002-2003, di mana ratusan orang terbunuh.

Virus Corona Kian Menyebar, Amerika Serikat Umumkan Kembangkan Vaksin

Comments