Trik Aplikasi Krim Mata yang Tepat agar Tidak Iritasi

Tips & Tricks

Fun / Tips & Tricks

Trik Aplikasi Krim Mata yang Tepat agar Tidak Iritasi

Trik Aplikasi Krim Mata yang Tepat agar Tidak Iritasi

KEPONEWS.COM - Trik Aplikasi Krim Mata yang Tepat agar Tidak Iritasi MELAKUKAN perawatan di area mata tidak cukup hanya menggunakan pelembap wajah. Lebih dari itu, mata membutuhkan pelembap yang memang memiliki formula khusus berupa krim mata.Penggunaan krim mata perlu...

MELAKUKAN perawatan di area mata tidak cukup hanya menggunakan pelembap wajah. Lebih dari itu, mata membutuhkan pelembap yang memang memiliki formula khusus berupa krim mata.

Penggunaan krim mata perlu dilakukan secara rutin. Namun, yang kerap terjadi banyak orang melakukan kesalahan dalam mengaplikasikan krim mata.

Krim mata sendiri memang diterapkan pada area mata. Tetapi bukan pada kelopak mata atau terlalu dekat dengan garis bulu mata. Seorang celebrity make-up artist dan estethician Geri G, krim mata sebaiknya diaplikasikan menggunakan jari manis di sepanjang tulang orbital dan area kantung mata.

"Aku suka menggunakan jari manis untuk mengaplikasikannya karena lebih lembut dan lemah, sehingga terhindar dari tekanan yang kuat dan proaktif," tutur Geri seperti dikutip HuffingtonPost, Senin (10/4/2017).

Cara pengaplikasiannya, dituturkan Geri, yakni dengan meletakkan empat sampai lima titik kecil krim mata di area mata. Menggunakan jari manis, pulaskan krim mata dari arah sudut mata dalam ke arah tulang orbital luar. Ini berguna untuk melawan gravitasi dan mengencangkan kulit.

Sementara itu ahli skincare dan celebrity esthetician Rene Rouleau menyarankan agar tidak mengaplikasikan krim mata pada bulu mata. Ini dapat menyebabkan iritasi pada mata.

"Jangan sampai mata Anda terkena krim mata, ini hanya digunakan untuk mengatasi masalah keriput," ujar Rene.

Sebagian besar wanita menggunakan krim mata sebelum tidur dan akan melihat hasilnya ketika bangun tidur di pagi hari. Namun, jikalau hasilnya dirasa kurang maksimal dan mata Anda terasa gatal jangan berasumsi bahwa itu yang akan terjadi alergi produk tersebut.

"Bila Anda menggunakan krim mata di malam hari, kandungannya justru akan masuk ke dalam mata. Ini yang membuat mata Anda menjadi gatal," tambah Rene.

Nah, sebaiknya terapkan krim mata setiap pagi, kemudian tunggu 10-15 menit sebelum menggunakan produk make-up.

Dalam memilih krim mata, sebaiknya pilihlah kandungan sesuai dengan masalah area mata yang Anda alami. Pasalnya, antara satu orang dengan orang lainnya sudah terang berbeda.

"Ketika membeli krim mata, pilihlah formula yang mengandung asam hyaluronic untuk menghidrasi dan peptida untuk mengembalikan protein alami pada kulit," kata Geri.

Trik Aplikasi Krim Mata yang Tepat agar Tidak Iritasi

Comments