Taman Nasional Komodo Memiliki Terumbu Karang Terbaik di Dunia

Spots & Destinasi

Travel / Spots & Destinasi

Taman Nasional Komodo Memiliki Terumbu Karang Terbaik di Dunia

Taman Nasional Komodo Memiliki Terumbu Karang Terbaik di Dunia

KEPONEWS.COM - Taman Nasional Komodo Memiliki Terumbu Karang Terbaik di Dunia Selasa, 16 Mei 2017 | 06:40 WIBDeretan rumah-rumah warga sukyu Bajau yang berdiri di atas laut dangkal di Togean, Sulawesi Tengah. Orang Bajo berasal dari Kepulauan Sulu di Filipina Selatan yang hidup...

Selasa, 16 Mei 2017 | 06:40 WIB

Taman Nasional Komodo Memiliki Terumbu Karang Terbaik di Dunia

Deretan rumah-rumah warga sukyu Bajau yang berdiri di atas laut dangkal di Togean, Sulawesi Tengah. Orang Bajo berasal dari Kepulauan Sulu di Filipina Selatan yang hidup nomaden di laut. Pelayaran semenjak ratusan tahun silam itu membawa mereka ke perairan Sulawesi hingga Lombok dengan mendirikan kampung besar bernama Labuan Bajo. TEMPO/Isma Savitri

Jakarta - Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif NTT, Marius Ardu Jelamu, mengatakan, banyak sekali hasil penelitian menunjukkan Taman Nasional Komodo merupakan jantung segitiga terumbu karang dengan keanekaragaman hayati laut paling kaya di dunia.

Baca: Taman Nasional Komodo HUT ke-37, Google Doodle ...

"Taman Nasional Komodo ini merupakan jantung segitiga terumbu karang dengan keanekaragaman hayati laut paling kaya di dunia," katanya di Kupang, Sabtu, 13/5.

Karena itu katanya wilayah perairan di sekitar Pulau Komodo dan Labuan Bajo terpilih sebagai wilayah penyelaman terbaik di dunia mendampingi Raja Ampat.

Menurut dia, penobatan itu berdasar penilaian dari CNN. Penghargaan ini membuat pemerintah pusat, Provinsi NTT, dan Kabupaten Manggarai Barat, berusaha memaksimalkan lagi potensi wisata di wilayahnya.

Walaupun Labuan Bajo itu berada di Flores Barat, namun kedatangan wisatawan tidak hanya di Labuan Bajo dan sekitarnya tetapi juga mengelilingi NTT. "Ini tentu saja memacu kita untuk mengembangkan pariwisata," kata Marius.

Ia menjelaskan, khusus untuk Taman Nasional Komodo memiliki sejumlah titik penyelaman yang tersebar di Labuan Bajo, Pulau Komodo, dan Pulau Rinca, dengan karakteristiknya masing-masing.

"Selain perairan Komodo Labuan Bajo, juga perairan di Pulau Alor. Di sana memiliki 50 titik menyelam yang tersebar sampai ke Pulau Pantar, karena keindahan terumbu karang dan aneka hayati dalam laut lainnya," kata Jelamu.

ANTARA

Comments