Suku di Pedalaman Afrika yang Warna Kulitnya Merah

Spots & Destinasi

Travel / Spots & Destinasi

Suku di Pedalaman Afrika yang Warna Kulitnya Merah

Suku di Pedalaman Afrika yang Warna Kulitnya Merah

KEPONEWS.COM - Suku di Pedalaman Afrika yang Warna Kulitnya Merah Opuwo - Di pedalaman Afrika, hiduplah sebuah suku yang hampir terlupakan. Suku ini bernama Himba, sangat unik karena warna kulitnya merah. Tapi ternyata itu buatan.Diintip detikTravel dari CNN, Jumat...

Opuwo - Di pedalaman Afrika, hiduplah sebuah suku yang hampir terlupakan. Suku ini bernama Himba, sangat unik karena warna kulitnya merah. Tapi ternyata itu buatan.

Diintip detikTravel dari CNN, Jumat (6/10/2017) Himba merupakan sebuah suku yang hampir terlupakan di pedalaman Afrika. Tepatnya di Sebelah selatan Angola, Kaokoland.

Suku Himba bisa dibilang unik karena cara mereka dalam bersolek. Mereka punya lotion sendiri yang membuat kulit mereka terlihat merah.

Lotion ini bernama pasta otjize. Lotion ini terbuat dari lemak mentega dan pigmen oker. Otjize hanya digunakan oleh para wanita dan dioleskan pada setiap pagi.

Suku di Pedalaman Afrika yang Warna Kulitnya MerahKulit merah yang jadi ciri khas (Dok. CNN Travel)

Otjize bukan hanya sekedar kosmetik tapi juga jadi pembersih tubuh. Karena langkanya air di Afrika, wanita-wanita Himba mengoleskan Otjize yang memang berguna untuk membersihkan tubuh.

Selain itu, otjize juga menjadi obat anti nyamuk dan melindungi kulit dari sengatan matahari yang begitu terik. Namun, buat para wanita Himba, Otjize lebih dari sekedar lotion.

Ramuan ini dianggap sebagai lambang kecantikan wanita Himba. Merah dan eksotis, warna kulit inilah yagn menjadi ikon Afrika selama bertahun-tahun.

Kamu yang liburan ke sini, wajib coba otjitze. Karena selain melindungi kulit, kamu akan dianggap sebagai wanita yang cantik!

Suku di Pedalaman Afrika yang Warna Kulitnya MerahHanya wanita yang memakai otjize (Dok. CNN Travel)(bnl/aff)

Comments