Sepatu Termahal di Dunia Dijual Rp 200 M, Apa Istimewanya?

Lifestyle & Fashion

Life & Style / Lifestyle & Fashion

Sepatu Termahal di Dunia Dijual Rp 200 M, Apa Istimewanya?

Sepatu Termahal di Dunia Dijual Rp 200 M, Apa Istimewanya?

KEPONEWS.COM - Sepatu Termahal di Dunia Dijual Rp 200 M, Apa Istimewanya? Jakarta - Desainer asal Inggris Debbie Wingham baru saja merilis sepasang sepatu hak tinggi termahal di dunia. Sepatu stiletto buatannya bahkan membuat boots bertabur Swarovski Saint Laurent seharga R...
Jakarta - Desainer asal Inggris Debbie Wingham baru saja merilis sepasang sepatu hak tinggi termahal di dunia. Sepatu stiletto buatannya bahkan membuat boots bertabur Swarovski Saint Laurent seharga Rp 135 juta jadi terlihat murah. Pasalnya, sepatu bertabur batuan langka karya Debbie itu dijual dengan tag harga US$ 15,1 juta atau sekitar Rp 200 miliar.

Debbie Wingham memang dikenal dengan kreasinya yang mewah. Dia biasa mengerjakan sepatu dan gaun untuk selebrii, sosialita hingga keluarga kerajaan.

Sebelum dikenal karena membuat sepatu super mahal, sebelumnya Debbie pernah merancang gaun yang tidak kalah mahal bernama Red Diamond Abaya. Sesuai namanya, gaun itu dihiasi berlian merah yang langka dan termahal di dunia. Jadi tak heran bila busana itu dijual seharga US$ 15.45 juta atau Rp 209 miliar.

Kembali ke sepatu harga fantastis dari Debbie, karya terbarunya ini berkolaborasi dengan seorang seniman berbasis di Florida, Chris Campbell. Debbie membuat desain sepatu, sementara Chris yang membuatnya.

Lalu, apa yang membuat sepatu ini begitu istimewa?

Sepatu Termahal di Dunia Dijual Rp 200 M, Apa Istimewanya?Foto: Dok. Debbie Wingham
High heels berguntingan asimetris ini hadir dengan berlian pink langka 3 karat dan berlian biru 1 karat. Untuk batuannya saja, nilainya kira-kira US$ 128 ribu atau Rp 1,7 miliar sendiri.

Lalu ada empat berlian 3 karat dan 1.000 berlian pointer yang dipasang di platinum, dibuat seolah seperti kudapan manis. Bagian resleting dan solnya juga dibalut emas. Diwarnai dengan cat emas 24 karat dan dijahit dengan emas 18 karat.

Sepatu kemudian dilapisi aksen rose gold. Lalu ada bunga Arabian jasmine sebagai dari bahan kulit sebagai sentuhan akhirnya.

"Banyak dari pelangganku memiliki perhiasan berharga yang hanya disimpan dan dipakai sekali atau dua kali seumur hidup. Tapi dengan memakai perhiasan berharga dalam sebuah karya seni, aku bisa membuat sesuatu yang bisa dinikmati sehari-hari," ungkap Debbie.

Sayang sepatu mewah itu sudah terjual. Karena, Debbie membuat sepatu ini tak lain karena pesanan dari sebuah keluarga di Dubai yang tak mau disebutkan namanya. Sepatu itu ialah hadiah ulang tahun. (asf/asf)

Comments