Sekretaris Politisi Jepang Diringkus Polisi, Dituduh Melakukan Percobaan Pembunuhan

Internasional

News / Internasional

Sekretaris Politisi Jepang Diringkus Polisi, Dituduh Melakukan Percobaan Pembunuhan

Sekretaris Politisi Jepang Diringkus Polisi, Dituduh Melakukan Percobaan Pembunuhan

KEPONEWS.COM - Sekretaris Politisi Jepang Diringkus Polisi, Dituduh Melakukan Percobaan Pembunuhan Laporan Koresponden Tribunnews, Richard Susilo dari Jepang TOKYO - Sekretaris dari politisi Jepang partai Nippon Isshinnokai Osaka, Keita Narimatsu (31) diciduk polisi dengan tuduhan percobaan pembunu...

Laporan Koresponden Tribunnews, Richard Susilo dari Jepang

TOKYO - Sekretaris dari politisi Jepang partai Nippon Isshinnokai Osaka, Keita Narimatsu (31) diciduk polisi dengan tuduhan percobaan pembunuhan.

Keita Narimatsu diketahui telah dengan sengaja menabrak mobil temannya, seorang pria berusia 31 tahun. Dia kemudian ke luar mobil dan memukul temannya itu.

"Kami minta maaf atas kejadian tersebut tetapi Narimatsu tidak ada maksud untuk melakukan pembunuhan," papar politisi Mizuho Umemura (42) yang membela sekretarisnya, Narimatsu dalam postingannya di akun twitter, Minggu (25/4/2021).

"Saya tidak berniat untuk membunuhnya," kata Narimatsu kepada polisi setelah penangkapan 25 April.

Menurut polisi, sebelum jam 03.00 pagi pada tanggal 25 April, di jalanan Koryo Nishimachi, Kota Sakai, Osaka, Narimatsi dicurigai melakukan percobaan pembunuhan.

Lokasi pemukulan yang dilakukan sekretaris politisi Isshinnokai, Keita Narimatsu (31) kepada seorang temannya, Minggu (25/4/2021).Lokasi pemukulan yang dilakukan sekretaris politisi Isshinnokai, Keita Narimatsu (31) kepada seorang temannya, Minggu (25/4/2021). (Koresponden Tribunnews/Richard Susilo)

Dia memukul seorang pria berusia 31 tahun setelah sebelumnya sengaja menabrakkan mobilnya ke mobil pria tersebut.

Pria tersebut mengalami luka ringan, seperti terjatuh dan kepalanya terbentur.

Menurut polisi, Sekretaris Narimatsu dan pria itu ialah sahabat masa kecil, dan ketika mereka minum alkohol di rumah pria tersebut bersama teman-teman lainnya, mereka mendapat masalah.

"Pertama-tama, saya sangat menyesal sebagai pihak yang melakukan restorasi, membentuk partai tersebut, dan saya minta maaf bila memang demikian," kata Toru Hashimoto, pendiri Nippon Isshinnokai yang juga pengacara dan mantan wali kota Osaka, Senin (26/4/2021).

Perusahaan di Kyoto Jepang Membuat Trombosit Darah dari Sel iPS

"Saya hanya menyangkalnya, jadi sampai kejadian dikonfirmasi dalam persidangan, hal itu dianggap tidak bersalah menurut prinsip negara-bangsa modern Jepang, tapi bagaimanapun, saya ingin kebenaran diungkap dalam persidangan. Jikalau didapatkan dan ada kejahatan dikonfirmasi, saya ingin terduga dihukum dengan tegas," tambah Hashimoto.

Nippon Isshinnokai juga salah satu partai koalisi pemerintah Jepang saat ini bersama Komeito dan Jiminto (LDP).

Sementara itu Forum usaha WNI di Jepang baru saja meluncurkan masih pre-open Belanja Online di TokoBBB.com yang akan digunakan sebagai tempat belanja para WNI dan orang Jepang yang ada di Jepang. Info lengkap lewat email: bbb@jepang.com

Comments