Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022 Dijual Rp 6 Jutaaan, Semakin Powerful Ditenagai Snapdragon 720G

Tekno & Gadget

Updates / Tekno & Gadget

Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022 Dijual Rp 6 Jutaaan, Semakin Powerful Ditenagai Snapdragon 720G

Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022 Dijual Rp 6 Jutaaan, Semakin Powerful Ditenagai Snapdragon 720G

KEPONEWS.COM - Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022 Dijual Rp 6 Jutaaan, Semakin Powerful Ditenagai Snapdragon 720G Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan tablet Galaxy Tab S6 Lite edisi 2022 dengan chipset Snapdragon 720G yang powerful. Tidak hanya itu, S Pen yang ada juga menyajikan pengalaman menulis ala...

Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan tablet Galaxy Tab S6 Lite edisi 2022 dengan chipset Snapdragon 720G yang powerful.

Tidak hanya itu, S Pen yang ada juga menyajikan pengalaman menulis alami, berdesain stylish, dan kemudahan berkegiatan melalui ekosistem Samsung.

Tablet ini bisa didapatkan dengan harga Rp 6.299.000 dan promo menarik pada periode 1-31 Juli 2022.

Sistem bekerja dari mana saja akan lebih sukses ketika didukung teknologi, seperti koneksi Internet yang memadai dan perangkat teknologi yang dapat membantu pengguna untuk bekerja dan menikmati hiburan di mana saja.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022 Meluncur, Pakai Snapdragon 720G dan Android 12

Samsung menghadirkan kembali Samsung Galaxy Tab S6 Lite dengan performa prosesor octa-core Snapdragon 720G yang lebih bertenaga, layar 10,4 inci yang luas dan jernih," kata Annisa Maulina, Product Marketing Manager Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia.

Selain itu, dia menambahkan, S Pen muncul untuk membantu pengolahan ide kapanpun, dan kamera dan audio yang mumpuni untuk video call meeting, sehingga aktivitas bekerja dan menikmati entertainment semakin maksimal, disertai tampilan stylish.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022. [Samsung Indonesia]Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022. [Samsung Indonesia]

Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2022 muncul dengan chipset Snapdragon 720G yang dirancang dengan fabrikasi 8nm.

Prosesor ini menghadirkan peningkatan performa CPU 1,5 kali dan GPU 1,6 kali dibandingkan Galaxy Tab S6 Lite 2020.

Ditunjang layar 10,4 inci yang jernih dan kaya warna, membuat kegiatan produktif maupun aktivitas menikmati hiburan, melakukan video call, dan bersosial media bisa dinikmati dengan nyaman.

Review Samsung Galaxy Tab A8, Tablet Mantap untuk Sekolah dan Kerja

Terdapat pula fasilitas Split View yang memungkinkan Kamu membagi layar tablet yang luas ini untuk membuka dua software.

Comments