Samsung Bikin Sensor Kamera 64MP dan 48MP, Bakal Hadir di Note 10?

Tekno & Gadget

Updates / Tekno & Gadget

Samsung Bikin Sensor Kamera 64MP dan 48MP, Bakal Hadir di Note 10?

Samsung Bikin Sensor Kamera 64MP dan 48MP, Bakal Hadir di Note 10?

KEPONEWS.COM - Samsung Bikin Sensor Kamera 64MP dan 48MP, Bakal Hadir di Note 10? JAKARTA- Samsung telah meluncurkan sensor kamera 64 MP dan 48 MP yang akan muncul pada peluncuran ponsel sekira semester dua tahun ini. Dilansir dari laman Zdnet, Kamis (9/5/2019) sensor tersebut bern...

JAKARTA- Samsung telah meluncurkan sensor kamera 64 MP dan 48 MP yang akan muncul pada peluncuran ponsel sekira semester dua tahun ini.

Dilansir dari laman Zdnet, Kamis (9/5/2019) sensor tersebut bernama Isocel Bright GW1 untuk 64MP dan Isocell Bright GM2 dengan 48MP. Kedua sensor memilki ukuran 0,8 m seperti pendahulunya.

Tak hanya itu, keduannya juga mempunyai teknologi isocell plus milik perusahaan yang mengurangi kebocoran cahaya. Lalu, terdapat juga teknologi tetracell yang memakai empat piksel yang memugkinkan pengambilan foto lebih baik pada lingkungan yang gelap.

Sensor juga mempunyai fasilitas penguatan konversi ganda yang mengurangi kebisingan dan meningkatkan akurasi warna. GW1 juga menyokong pembuatan film gerak lambat Full HD 480fps dan akan mempunyai Hygh Dynamic Range (HDR).

Sensor Kamera Samsung

Realme Yakin Bisa Saingi Redmi & Samsung di Segmen Entry Level

Sebelumnya, perusahaan asal Korea Selatan ini telah meluncurkan sensor kamera Isocell Bright GM1 dengan sensor 48MP dan Isocell Bright GD1 dengan sensor 32MP pada Oktober 2018. Sensor ini digunakan pada smartphone seri Galaxy S10.

Sensor gambar telah terbukti menguntungkan untuk usaha System LSI Samsung karena lebih banyak smartphone memakai pengaturan tiga kamera. Vendor handset juga mendorong desain layar penuh yang membutuhkan sensor lebih kecil.

Penawaran baru ini hampir pasti akan memperkuat smartphone seri Galaxy Note 10 yang diperkirakan akan diluncurkan pada paruh kedua tahun 2019. Sensor juga akan memungkinkan Samsung untuk bersaing dengan Sony yang merupakan pemain besar di sensor kamera.

Game Apex Legends Bakal Meluncur dalam Versi Mobile

(ahl)

Comments