Resep Dadar Gulung Pisang Cokelat, Manisnya Nagih!

Food & Kuliner

Travel / Food & Kuliner

Resep Dadar Gulung Pisang Cokelat, Manisnya Nagih!

Resep Dadar Gulung Pisang Cokelat, Manisnya Nagih!

KEPONEWS.COM - Resep Dadar Gulung Pisang Cokelat, Manisnya Nagih! Bila biasanya dadar gulung dibuat dengan warna hijau dan berisi kelapa, kali ini kita buat berbeda yuk bunda. Bunda bisa mencoba mengkreasikan dadar gulung isi pisang cokelat dengan taburan meses di a...

Bila biasanya dadar gulung dibuat dengan warna hijau dan berisi kelapa, kali ini kita buat berbeda yuk bunda. Bunda bisa mencoba mengkreasikan dadar gulung isi pisang cokelat dengan taburan meses di atasnya. Pasti manisnya nagih.

Nah, dari pada keburu lapar, mending langsung buat aja dadar gulung pisang cokelat seperti sudah Okezone rangkum dari akun Instagram pada Selasa (14/7/2020).

Pisang Cokelat

Bahan kulit:

1kg tepung terigu

3butir telur

1sdt garam

250gram gula, blender

200gram mentega, cairkan

2 bungkus chocolatos

Pasta dark cokelat secukupnya

3000cc air matang

Bahan isi:

60buah pisang kepok, kukus dan kupas

3/4kg meses

1/4kg butter cream

4 Rekomendasi Masakan Jogja ala Awkarin, Cita Rasanya Sulit Dilupakan Lidah

Cara membuat:

Campur rata semua bahan kulit, saring bila perlu.

Dadar adonan di teflon berdiameter 25cm yang telah diolesi sedikit mentega, lakukan sampai adonan habis.

Ambil selembar kulit dadar, letakkan pisang di tengah dan beri meses. Lipat kanan dan kirinya lalu gulung. Lakukan sampai selesai.

Oleskan permukaan atas dadar dengan butter cream dan beri meses di atasnya. Camilan manis ini pun siap disajikan.

(hel)

Comments