Rengekan Zidane Takut Ditinggal Ramos

Sepakbola

Sports / Sepakbola

Rengekan Zidane Takut Ditinggal Ramos

Rengekan Zidane Takut Ditinggal Ramos

KEPONEWS.COM - Rengekan Zidane Takut Ditinggal Ramos Masa depan Sergio Ramos belum juga menemui titik terang. Kontraknya bersama Real Madrid menyisahkan kurang lebih satu musim lagi, tapi El Real masih belum menyatakan sikapnya. Hal ini membuat pelatih...

Masa depan Sergio Ramos belum juga menemui titik terang. Kontraknya bersama Real Madrid menyisahkan kurang lebih satu musim lagi, tapi El Real masih belum menyatakan sikapnya. Hal ini membuat pelatih Madrid, Zinedine Zidane khawatir.

Bek asal Spanyol itu bisa dibilang anak emas bagi Zidane. Permainan ngotot dan disiplin membuat Zidane selalu memilihnya sebagai pemain inti di posisi bek tengah.

Dilansir Soccerway, Ramos hampir selalu tampil di bawah nakhoda Zidane. Meski sudah tidak lagi muda, 33 tahun, Ramos dipercaya tampil di 22 laga dan mencetak lima gol di 24 laga LaLiga.

Bicara loyalitas Ramos nampaknya tidak perlu dipertanyakan. Dia sudah 15 tahun berada di Santiago Bernabeu, bahkan pemain Spanyol ini sebelumnya pernah menyebut ingin pensiun di Madrid.

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos.

Winger Manchester City, Raheem Sterling.

ManCity Kena Hukuman, Raheem Sterling Kasih Kode ke Real Madrid

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos.

Negosiasi Perpanjangan Kontrak Sergio Ramos Dikabarkan Macet

Para pemain Manchester City.

Dihukum UEFA, ManCity Tuding Ada Campur Tangan Real Madrid Cs

Presiden Real Madrid, Florentino Perez bersama pemain baru Madrid, Reinier Jesus

Kebijakan Terbaru Transfer Real Madrid, Fokus Datangkan Bintang Muda

Zinedine Zidane diminta foto bareng oleh pengendara mobil yang ditabraknya

Bisa Selfie, Korban Kecelakaan Senang Mobilnya Ditabrak Zidane

Daftar Klub Sepakbola Terkaya versi Soccerex Football Finance

Waduh, MU Cuma Ranking 16 Daftar Klub Terkaya Dunia

Namun hingga saat ini, Madrid belum juga menunjukkan gelagat ingin memperpanjangnya. Pelatih Madrid, Zinedine Zidane kemudian berkomentar mengenai hal ini.

Dia takut kehilangan Ramos dan berharap manajemen bisa cepat menentukan sikap. "saya selalu ingin Ramos ada di sini. Dia pemain yang penting untuk kami," kata Zidane, seperti dilansir Footballespana.

"Saya melihat dia senang di sini, dan saya berharap dia mendapat tawaran baru dari Madrid," lanjut dia.

Madrid akan menghadapi jadwal neraka hingga awal bulan Maret 2020. Mereka akan bertemu Manchester City pada Kamis 27 Februari 2020 di ajang Liga Champions dan Barcelona pada 2 Maret 2020.

Comments