Quartararo Izinkan Lewis Hamilton Kendarai Motor YZR M-1 Miliknya

MotoGP

Sports / MotoGP

Quartararo Izinkan Lewis Hamilton Kendarai Motor YZR M-1 Miliknya

Quartararo Izinkan Lewis Hamilton Kendarai Motor YZR M-1 Miliknya

KEPONEWS.COM - Quartararo Izinkan Lewis Hamilton Kendarai Motor YZR M-1 Miliknya KUALA LUMPUR Pembalap Petronas Yamaha SRT, , siap mempersilakan juara dunia Formula One (F1) 2018, Lewis Hamilton, mengendarai motor YZR M-1 miliknya. Pria berpaspor Prancis itu juga akan dengan sena...

KUALA LUMPUR Pembalap Petronas Yamaha SRT, , siap mempersilakan juara dunia Formula One (F1) 2018, Lewis Hamilton, mengendarai motor YZR M-1 miliknya. Pria berpaspor Prancis itu juga akan dengan senang hati menjajal mobil Mercedes W09 milik Hamilton kalau diperkenankan.

Walau menggeluti dunia balap roda empat, Hamilton diketahui juga menyukai sepeda motor. Ia sempat menjajal motor Yamaha YZF R-1 yang biasa digunakan untuk ajang Superbike pada Desember 2018. Pria berusia 34 tahun itu juga beberapa kali muncul menyaksikan langsung balapan MotoGP dari pinggir lintasan.

Aksi Lewis Hamilton mengendarai motor Superbike Yamaha

Rekan setim Quartararo, Franco Morbidelli, mempersilakan Hamilton untuk menjajal motor Yamaha YZR M-1 miliknya. Hal yang sama juga akan dilakukan oleh Quartararo. Pembalap berusia 19 tahun itu bahkan mengaku mencintai Formula One, seperti halnya Hamilton.

Ya, tentu saja. Tidak masalah! ujar Fabio Quartararo saat ditanya apakah akan mengizinkan Hamilton mengendarai motornya, mengutip dari Crash, Rabu (30/1/2019).

Saya juga bermimpi untuk mengendarai mobilnya! Saya mencintai Formula One. Saya sering mengendari gokart di rumah. Selain itu, saya juga sering menyetir mobil walau tidak mau ngebut di jalanan! imbuh pria kelahiran Nice itu.

Fabio Quartararo

Kesamaan sponsor dari Yamaha SRT dengan Mercedes AMG bisa saja mewujudkan pertukaran tersebut. Sebelumnya, Marc Marquez juga pernah menjajal mobil Formula One milik tim Scuderia Toro Rosso di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada pertengahan 2018, juga karena kesamaan sponsor.

(fmh)

Comments