Pria Ini Bikin Alat Unik Pendeteksi Status, Netizen: Fix Beban Keluarga

Tekno & Gadget

Updates / Tekno & Gadget

Pria Ini Bikin Alat Unik Pendeteksi Status, Netizen: Fix Beban Keluarga

Pria Ini Bikin Alat Unik Pendeteksi Status, Netizen: Fix Beban Keluarga

KEPONEWS.COM - Pria Ini Bikin Alat Unik Pendeteksi Status, Netizen: Fix Beban Keluarga Alat unik pendeteksi status sosial. (TikTok) Viral di sosmed sebuah video yang memperlihatkan dua orang pria yang tengah memamerkan "penemuan termutakhir" mereka. Alat unik apa yang ditemukannya? Dala...

Alat unik pendeteksi status sosial. (TikTok)

Viral di sosmed sebuah video yang memperlihatkan dua orang pria yang tengah memamerkan "penemuan termutakhir" mereka. Alat unik apa yang ditemukannya?

Dalam video virak yang diunggah oleh akun TikTok Ohdir tersebut, terdapat dua orang pria yang tengah memamerkan alat sederhana.

Lucunya, alat unik tersebut diklaim bisa mendeteksi status sosial seseorang hanya dengan menempelkannya ke jidat.

Padahal ketika dilihat secara kasat mata, alat tersebut hanya terbuat dari LCD sederhana dengan kertas yang dibentuk sedemikian rupa.

Tak ketinggalan disematkanlah kabel-kabel untuk menambah kesan bahwa itu alat canggih beneran.

Dalam video viral di sosmed tersebut, terlihat seorang pria menempelkan alat tersebut ke jidat pria satunya.

Cara kerjanya mirip dengan alat pendeteksi suhu tubuh yang sering digunakan belakangan ini.

Alat unik pendeteksi status sosial. (TikTok)Alat unik pendeteksi status sosial. (TikTok)

Akan tetapi bedanya, alat itu diklaim bisa mendeteksi status sosial seseorang, apa kamu miskin atau kaya raya,

Alat pun seolah tengah menjalankan tugasnya, alat tersebut terlihat mendeteksi wacana status keuangan, suhu tubuh dan gaya hidup.

Hasilnya sesuai yang diduga, pria tersebut mendapat status miskin berdasarkan scanning yang dilakukan alat.

"Kami miskin!!," bunyi tulisan dalam alat unik tersebut.

Tentu saja ini hanyalah sebuah video parodi, karena tak satupun alat yang bisa mendeteksi status sosial seseorang hanya lewat pemeriksaan suhu tubuh.

Meski demikian, video pendek tersebut berhasil menyita perhatian sejumlah pengguna TikTok.

Mereka bahkan beramai-ramai memberi respons atas "alat canggih" yang dibuat pria dalam video itu.

"Harus dapat sepeda dari pak Jokowi nih," tulis salah seorang pengguna TikTik.

"Fix kamu ialah beban keluarga," timpal yang lainnya.

Dari banyaknya komentar, ada juga yang memuji kreativitas dan ide konten yang diunggah pengguna tersebut.

"Bisa gitu ya, kreatif," kata mereka.

Cek videonya DI SINI.

Itulah video viral di sosmed, alat unik yang diklaim bisa mendeteksi status sosial seseorang. Malah berujung jadi sorotan netizen.

Kontributor: Tenang Lestari

Comments