Pengunjung Saloka Theme Park Semarang Terhibur Penampilan Via Vallen dan The Rain

Entertainment & Selebritis

Life & Style / Entertainment & Selebritis

Pengunjung Saloka Theme Park Semarang Terhibur Penampilan Via Vallen dan The Rain

Pengunjung Saloka Theme Park Semarang Terhibur Penampilan Via Vallen dan The Rain

KEPONEWS.COM - Pengunjung Saloka Theme Park Semarang Terhibur Penampilan Via Vallen dan The Rain SEMARANG - Penyanyi dangdut yang tengah digandrungi masyarakat Via Vallen menghibur ribuan pengunjung dalam acara Grand Opening Saloka Theme Park, Sabtu (22/6/2019). Selain Via Vallen, muncul juga ban...

SEMARANG - Penyanyi dangdut yang tengah digandrungi masyarakat Via Vallen menghibur ribuan pengunjung dalam acara Grand Opening Saloka Theme Park, Sabtu (22/6/2019).

Selain Via Vallen, muncul juga band ternama The Rain yang ikut memeriahkan acara ini.

Acara ini sendiri diadakan di panggung jojogedan dengan latar belakang wahana biang lala cakrawala dan dihadiri oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya

Penampilan pertama dibuka dengan Baru Klinting Show yaitu show pertama di Indonesia yang menggabungkan teknologi laser dan water fountain.

"Keren pertunjukkannya, saya kira asli orang ternyata ini laser dan air mancur," ucap Andita pengunjung dari Malang.

Mainkan Drumblek, Menteri Pariwisata Arief Yahya Resmikan Saloka Theme Park Semarang

Hiburan Kemudian dilanjutkan dengan penampilan band The Rain.

Band asal Jogja ini membawakan sejumlah lagu andalannya seperti Terlantih Patah Hati, Sepanjang Jalan Kenangan dan lainnya.

Tepat pukul 20.30 WIB Via Vallen hibur pengunjung.

Mengenakan dress warna biru muda, ia membuka penampilannya dengan lagu Selow.

Ia pun mengajak Arief Yahya untuk maju ke panggung menyanyikan lagu Sayang.

Para pengunjung pun dengan kompak bernyanyi dengan Via Vallen.

Ia membawakan sejumlah lagu seperti Pamer Bojo, Bangaikan Langit dan Bumi serta Meraih Bintang.

Menteri Pariwisata Ingin Pengelolaan Kota Lama Semarang Tiru Paradores

Saloka sendiri mulai resmi dibuka pada hari ini dan dibuka langsung eh Arief Yahya.

Dengan tiket masuk Rp 120.000, saat weekday, dan Rp 150.000 saat weekeend pengunjung sudah bisa menikmati 25 wahana mainan yang sudah standar Internasional. (lex)

Pengunjung Saloka Theme Park Semarang Terhibur Penampilan Via Vallen dan The Rain

Comments