Pengakuan Profesor yang Jadi Viral Pasca Diganggu Anak Saat Wawancara TV

Trending

Fun / Trending

Pengakuan Profesor yang Jadi Viral Pasca Diganggu Anak Saat Wawancara TV

Pengakuan Profesor yang Jadi Viral Pasca Diganggu Anak Saat Wawancara TV

KEPONEWS.COM - Pengakuan Profesor yang Jadi Viral Pasca Diganggu Anak Saat Wawancara TV Jakarta -Pekan lalu, Jumat (10/3/2017) peristiwa lucu terjadi kala wawancara langsung lewat Skype seorang profesor ilmu politik dengan BBC World News diinterupsi dua bocah yang masih balita. Video waw...
Jakarta -Pekan lalu, Jumat (10/3/2017) peristiwa lucu terjadi kala wawancara langsung lewat Skype seorang profesor ilmu politik dengan BBC World News diinterupsi dua bocah yang masih balita. Video wawancara yang disiarkan di banyak sekali belahan dunia itu pun menjadi viral dan tak henti-hentinya jadi perbincangan.

Netizen menilai ulah anak Profesor Robert Kelly itu lucu, tak terduga sekaligus menggemaskan. Reaksi sang profesor yang mencoba tetap tenang namun tak sanggup menutupi kepanikannya jadi salah tingkah pun jadi hal menarik yang sulit untuk dilupakan.

Kini, Profesor Robert akhirnya menjelaskan perihal 'insiden' tersebut, bersama, tentu saja, kedua anak dan istrinya Kim Jung-a. The Wall Street Journal yang berhasil mewawancarai Robert dan keluarganya, juga via Skype. Apa kata mereka?

Foto: Dok. Youtube
Profesor di Pusan National University, Korea Selatan tersebut mengatakan bahwa 'video bomb' itu terjadi yang akan terjadi ia lupa mengunci pintu ruang kerjanya. Biasanya, Kelly akan mengunci pintu begitu ia selesai minum soda dan merapikan dasi sebagai persiapannya untuk melakukan wawancara.

Hal itu diungkapkan istri Robert, Kim. "Biasanya dia mengunci pintu. Mereka (anak-anak) biasanya kembali ke saya setelah tahu pintunya terkunci. Tapi (kala itu) tidak. Dan saya melihat pintunya terbuka. Itu sangat kacau," kata Kim kepada The Wall Street Journal.

Ketika kejadian, Kim dan kedua anaknya, Marion (4) dan James (8 bulan) sedang berada di ruang keluarga. Sambil Robert mulai wawancara, Kim menyetel smartphone-nya untuk merekam wawancara. Marion yang melihat ayahnya berada di layar kaca kemudian langsung bersemangat ingin melihat langsung.

Kim yang sedang fokus merekam wawancara tidak menyadari kalau putri kecilnya itu berjalan menuju ruang kerja untuk melihat sang ayah. Robert terkejut bukan kepalang ketika melihat sosok kecil berkacamata yang rambutnya dikuncir dua itu.

"Ketika dia membuka pintu, seketika saya melihat sosoknya di layar," tambah Robert yang mengaku insiden tersebut merupakan murni kesalahannya.

Foto: Dok. Youtube
Ia mengira BBC mungkin akan memotong dan memperlihatkan cuplikan video yang lain, atau setidaknya mempersempit angle kamera. Namun Robert tahu kalau semuanya sudah 'berakhir' ketika Marion duduk dan James juga ikut masuk dengan baby walker-nya.

Kekacauan itu ditambah dengan Kim, yang tampak panik berlari dan menyusul anak-anaknya untuk membawa mereka keluar. Video pun seketika menjadi viral dan ditonton ratusan juta kali di internet. Meskipun mengaku sangat malu atas kejadian tersebut, Tobert ingin anak-anaknya tetap merasa nyaman ketika datang kepadanya. Ia bahkan berkelakar kalau kedua anaknya bisa saja menjadi bintang Youtube.

"Saya membuat kesalahan kecil ini yang membuat keluarga saya jadi bintang Youtube. Ini sangat menggelikan," kata Robert. (hst/hst)

Comments