Ogah Tambah Tekanan, Quartararo Tak Mau Tahu Posisi Bagnaia Selama Balapan di MotoGP Emilia Romagna 2021

MotoGP

Sports / MotoGP

Ogah Tambah Tekanan, Quartararo Tak Mau Tahu Posisi Bagnaia Selama Balapan di MotoGP Emilia Romagna 2021

Ogah Tambah Tekanan, Quartararo Tak Mau Tahu Posisi Bagnaia Selama Balapan di MotoGP Emilia Romagna 2021

KEPONEWS.COM - Ogah Tambah Tekanan, Quartararo Tak Mau Tahu Posisi Bagnaia Selama Balapan di MotoGP Emilia Romagna 2021 MISANO Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, punya kans besar menyegel gelar juara MotoGP 2021 dalam balapan nanti malam yang bertajuk MotoGP Emilia Romagna. Jelang balapan itu, Quartarar...

MISANO Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, punya kans besar menyegel gelar juara MotoGP 2021 dalam balapan nanti malam yang bertajuk MotoGP Emilia Romagna. Jelang balapan itu, Quartararo pun ingin tampil lebih fokus dan tak mau terusik tekanan lain, seperti mengetahui posisi pesaing terberatnya, Francesco Bagnaia, dalam race tersebut.

Sebagaimana diketahui, Quartararo kini sedang memuncaki klasemen sementara MotoGP 2021 dengan torehan 254 poin. Sementara itu, Pecco panggilan Bagnaia- menduduki posisi kedua dengan 202 poin.

Fabio Quartararo

Dengan hanya tinggal tersisa tiga balapan lagi di musim ini, Quartararo pun punya peluang menyegel gelar juara MotoGP 2021 pada malam ini. Namun, langkah pembalap asal Prancis itu untuk meraih hasil tersebut disinyalir takkan mudah.

Jadwal MotoGP Hari Ini: Francesco Bagnaia Gagalkan Fabio Quartararo Juara Dunia MotoGP 2021 di MotoGP Emilia Romagna?

Pasalnya, El Diablo julukan Quartararo- harus menelan pil pahit pada sesi kualifikasi kemarin. Dia pun harus memulai balapan MotoGP Emilia Romagna 2021 dari posisi ke-15.

Tak Harus Menang, Begini Hitung-hitungan Fabio Quartararo Jadi Juara MotoGP 2021 di MotoGP Emilia Romagna Nanti Malam

Tentunya, situasi tersebut sangat sulit bagi Quartararo agar dapat mengunci juaranya. Terlebih, Pecco berhasil meraih pole position dan berpotensi memperkecil selisih poinnya.

Jelang balapan tersebut, Quartararo pun mengaku tak ingin diberi tahu mengenai posisi sang rivalnya selama balapan. Karena, menurutnya, mengetahui posisi sang rivalnya itu hanya akan membuatnya tertekan.

Comments