Nikmat Tuhan yang Tiada Tara, Sunset di Nusa Lembongan

Spots & Destinasi

Travel / Spots & Destinasi

Nikmat Tuhan yang Tiada Tara, Sunset di Nusa Lembongan

Nikmat Tuhan yang Tiada Tara, Sunset di Nusa Lembongan

KEPONEWS.COM - Nikmat Tuhan yang Tiada Tara, Sunset di Nusa Lembongan Bali memang tiada duanya. Segala yang indah berpadu di sana.Keinginanku untuk dapat merasakan hangatnya pasir putih Pulau Nusa Lembongan akhirnya tercapai. Sedari pagi, saya dan 6 orang teman-teman pe...

Bali memang tiada duanya. Segala yang indah berpadu di sana.

Keinginanku untuk dapat merasakan hangatnya pasir putih Pulau Nusa Lembongan akhirnya tercapai. Sedari pagi, saya dan 6 orang teman-teman perempuan bersiap pergi ke Pulau Nusa Lembongan dan sudah direncanakan untuk menyebrang ke Nusa Ceningan.

Pukul 7 Pagi kami sudah bersiap menaiki mobil jemputan bersama dengan turis lainnya dan kebanyakan turis asing. Kami memang sengaja memilih menggunakan travel package karena dari kami bertujuh tidak ada yang mempunyai pengalaman menyebrang Pulau Nusa Lembongan.

Jam 8 kami sudah sampai di Pelabuhan Sanur. Oh iya harga package untuk kapal penyebrangan PP dan mobil jemputan sekitar Rp 320 ribu per orang. Cukup mahal karena kami masih buta banget kalo ingin langsung ke Sanur dan membeli tiket disana.

Sesampainya di Sanur kami segera menaiki speed boat kurang lebih berisi 15 orang. Cukup riuh juga suasananya seperti party di tengah laut karena ada turis asing yang memutar lagu-lagu asing. Kurang lebih 30 menit akhirnya kami sampai di pelabuhan Jungut Batu dan langsung menuju penginapan.

Setelah turunnya kami dari kapal banyak warga yang menyewakan motor sehingga kami memutuskan untuk menyewa motor dengan harga Rp 50 ribu per hari. Setelah itu kami menuju penginapan dan langsung beristirahat, penginapan seharga Rp 350 ribu dengan 1 kamar memuat 3 orang ini sangat bersih dan lega sekali serta mempunyai kolam renang dan terlerak persis di pinggir pantai.

Tak sabar kami menikmati Pulau ini kami langsung bergegas menuju Pulau seberang, Nusa Ceningan yang terkenal dengan jembatan kuningnya dan menuju Le Pirate. Karena kami kecewa ingin menginap disini tapi harus booking dari jauh-jauh hari dan akhirnya kami hanya dapat mengunjungi beach clubnya saja.

Ternyata Le Pirate kecil. Dalam pikiran kami Le Pirate seluas beach club lainnya yang terdapat di Bali. Ternyata mereka hanya mempunyai kurang dari 10 beach hut, 1 kolam renang dan bar kecil tapi suasananya super chill dan asik sekali.

Karena kami hanya 2 hari 1 malam akhirnya kami memutuskan untuk pergi ke salah satu pantai tebing yang terkenal di Nusa Ceningan. Blue Lagoon tempat yang terkenal dimana para wisatawan dapat loncat dari batu legendaris di sini dan menikmati dinginnya air laut Ceningan.

Karena sudah terlanjur sore akhirnya kami hanya dapat duduk di sekitaran tebing dan memang sangat fascinating sekali pantai blue lagoon. Di sekitar Blue Lagoon terdapat rumah penginapan yang tidak terurus dan tidak terang siapa yang mengelolanya.

Kemudian kami pun memutusskan untuk balik ke Nusa Lembongan untuk bersih-bersih dan persiapan makan malam. Tak mau ketinggalan sunset ketika kami sudah sampai di penginapan kami masih berenang dan bercanda menjelang sunset tiba.

Sungguh Tuhan sangat baik memberi pemandangan sunset seindah ini. Nusa Lembongan sangat membuatku bersyukur atas segala nikmat Tuhan. Mungkin benar kata pepatah 'Pergilah jalan-jalan agar kau tahu nikmat Tuhan sebenarnya'.

Nikmat Tuhan yang Tiada Tara, Sunset di Nusa Lembongan

Comments