Modifikasi Jimny Gaya Rally Paris Dakkar, Tuner Jerman Habiskan Rp137 Juta

Otomotif

News / Otomotif

Modifikasi Jimny Gaya Rally Paris Dakkar, Tuner Jerman Habiskan Rp137 Juta

Modifikasi Jimny Gaya Rally Paris Dakkar, Tuner Jerman Habiskan Rp137 Juta

KEPONEWS.COM - Modifikasi Jimny Gaya Rally Paris Dakkar, Tuner Jerman Habiskan Rp137 Juta BERLIN - Nostalgia masa lalu menjadi inspirasi tuner Jerman, Delta 4x4, untuk memoles tampilan Suzuki Jimny 2019. Duet pemilik Delta, Josef Loder dan Dr. Alois Schneck, mempunyai riwayat mengikuti aja...

BERLIN - Nostalgia masa lalu menjadi inspirasi tuner Jerman, Delta 4x4, untuk memoles tampilan Suzuki Jimny 2019. Duet pemilik Delta, Josef Loder dan Dr. Alois Schneck, mempunyai riwayat mengikuti ajang reli Paris-Dakar memakai Jimny edisi terdahulu.

Mereka mengendarai Suzuki Jimny edisi LJ80, saat menjadi peserta kejuaraan reli bergengsi itu pada 1982 lalu. LJ80 sendiri diproduksi pada periode 1978 hingga 1982 silam. Uniknya, selain bisa bertahan dalam lomba itu, mobil yang sama masih bertahan hingga saat ini.

Delta pun merujuk penampilan LJ80 yang dikendarai Loder dan Schneck untuk membuat Jimny edisi terkini tampak lebih gagah. Tidak hanya mengubah penampilan mobil secara kosmetik dengan warna cat dan stiker yang serupa. Mereka turut memberi komponen tambahan yang membuat Jimny 2019 tersebut lebih tangguh saat melibas medan offroad.

Biaya yang dikeluarkan Delta untuk memoles Jimny keluaran terbaru ini pun tidak main-main. Mereka menghabiskan total sekitar 8.500 euro atau sekira Rp137 juta Rupiah untuk paket modifikasi Jimny 2019 tersebut.

Delta menghabiskan dana tersebut untuk mengganti material atap serta meninggikan ground clearance mobil tersebut. Perubahan juga terlihat pada roda hingga fender di bagian depan yang menjadi lebih lebar.

Jimny edisi 2019 diperkirakan baru rilis di Indonesia pertengahan tahun ini dengan jumlah terbatas. Bisa jadi, modifikasi dengan spesifikasi reli Paris-Dakar ini bisa menjadi pilihan tampilan bagi para penggunanya di Indonesia pada waktu mendatang.

(muf)

Comments