Menikmati Keajaiban Pasir Timbul Derawan

Spots & Destinasi

Travel / Spots & Destinasi

Menikmati Keajaiban Pasir Timbul Derawan

Menikmati Keajaiban Pasir Timbul Derawan

KEPONEWS.COM - Menikmati Keajaiban Pasir Timbul Derawan Jakarta - Derawan punya gosong pasir bernama Sanggalau. Wisatawan bisa bermain di tempat ini ketika laut sedang surutSenin (27/3/2017) merupakan akhir perjalanan para runner up d'traveler of The Year...

Jakarta - Derawan punya gosong pasir bernama Sanggalau. Wisatawan bisa bermain di tempat ini ketika laut sedang surut

Senin (27/3/2017) merupakan akhir perjalanan para runner up d'traveler of The Year 2016 yaitu I Gede Leo Agustina, Ari Biana, Arya Martin dan Ernez Leo Penu, yang liburan ke Derawan bersama Momotrip Tour & Travel. Sebelum pulang, rombongan d'traveler singgah dulu di pasir timbul Sanggalau untuk hunting foto.

Menikmati Keajaiban Pasir Timbul DerawanFoto: (Bona/detikTravel)
Sanggalau merupakan pasir yang timbul ketika air laut surut. Pasir ini berada tak jauh dari dermaga.

Tak butuh waktu lama, hanya sekitar 5 menit dari dermaga. d'Traveler turun dan foto-foto di sekitar pasir timbul.

Ini merupakan destinasi terakhir dari trip ke Derawan. Lantas apa kata mereka soal pasir timbul ini?

"Namanya sesuai karakter pasirnya Sanggalau, kalau sore (pasang) itu hilang," ujar Arya.

"Instagrammable banget," ucap I Gede Leo.

Menikmati Keajaiban Pasir Timbul DerawanFoto: (Bona/detikTravel)
Memang betul, Sanggalau termasuk tempat fotogenik yang jadi incaran para wisatawan. Setelah dari sini, d'Traveler akan langsung menuju Berau dengan perjalanan darat sekitar 2 jam. Selamat tinggal Derawan!

d'Traveler of The Year 2016 yang digelar detikTravel ini merupakan ajang apresiasi tahunan kepada para d'Traveler, member travel blogger dan komunitas detikTravel. Hadiah untuk para runner up dari banyak sekali kategori, ialah liburan ke Derawan selama 3 hari dari MomoTrip.(bnl/fay)

Comments