Masalah Bau Badan hingga Nyeri Perut, Bahan Alami di Dapur Ini Bisa Mengatasinya!

Kesehatan

Life & Style / Kesehatan

Masalah Bau Badan hingga Nyeri Perut, Bahan Alami di Dapur Ini Bisa Mengatasinya!

Masalah Bau Badan hingga Nyeri Perut, Bahan Alami di Dapur Ini Bisa Mengatasinya!

KEPONEWS.COM - Masalah Bau Badan hingga Nyeri Perut, Bahan Alami di Dapur Ini Bisa Mengatasinya! BAHAN masakan yang ada di dapur tidak hanya bisa digunakan untuk menghasilkan makanan. Rempah-rempah dan minyak esensial dapat dimanfaatkan untuk memulihkan kondisi kesehatan, mengobati kulit kering,...

BAHAN masakan yang ada di dapur tidak hanya bisa digunakan untuk menghasilkan makanan. Rempah-rempah dan minyak esensial dapat dimanfaatkan untuk memulihkan kondisi kesehatan, mengobati kulit kering, menghilangkan bau badan, atau bahkan perawatan rambut. Tidak percaya? Simak ulasan berikut ini seperti yang dilansir Okezone dari Mirror, Selasa (9/10/2018)

Menghilangkan pegal otot

Mengompres minyak esensial yang dicampur air hangat dapat melonggarkan jaringan, mengurangi kekakuan otot, dan pegal-pegal. Caranya isilah mangkuk besar dengan air hangat kemudian tambahkan enam tetes minyak esensial. Selanjutnya basahi kain flanel atau handuk dengan air hangat. Lalu peras dan kompres ke bagian yang terasa pegal. Biarkan kain menempel hingga suhunya sama seperti suhu tubuh. Ulangi proses ini sebanyak 3 kali.

Mengatasi kulit kering

Salah satu cara mengatasi kulit kering ialah mengoleskannya dengan ramuan khusus. Salah satunya yang memakai lilin lebah, shea butter, minyak almond, minyak jojoba, dan minyak esensial. Utnuk mendapatkan ramuan ini, panaskan 15g lilin lebah, 10g shea butter, 2,5 sendok makan minyak almon, dan 2,5 sendok makan minyak jojoba ke dalam mangkuk tahan panas yang tengah direbus di panci. Setelah semuanya meleleh, dengan suhu kira-kira 40 C, tambahkan 17 tetes minyak esensial. Setelah itu, dinginkan ramuan dan oleskan ke kulit yang kering secara rajin. Cara ini dapat mengembalikan kelembapan kulit.

6 Gaya Tampilan Petinju Muslim Khabib Nurmagomedov yang Bikin Perempuan Luluh Dibuatnya

Penghilang kutu

Rambut yang dipenuhi kutu tentu dapat menyebabkan ketidaknyamanan karena rasa gatal. Untuk mengatasinya, cobalah campurkan dua tetes minya pohon teh dengan dua tetes eucalyptus dan satu tetes minyak esensial jeruk nipis ke 20 ml air. Kemudian kocok campuran cairan hingga merata. Lalu oleskan pada rambut secara teratur. Gunakan sisir bergerigi halus untuk menghilangkan kutu.

Menghilangkan bau badan

Untuk menghilangkan bau badan secara alami, tuangkan 2 sendok teh ke 175 ml air mendidih. Setelah meresap, tambahkan ramuan air itu ke air yang akan digunakan untuk mandi.

Meredakan nyeri perut

Terkadang nyeri perut dapat menghambat aktivitas seseorang. Untuk meredakannya tambahkan lima tetes minyak esensial adas manis ke dalam 10 ml minyak bunga matahari. Kemudian pijat perut memakai ramuan tersebut searah jarum jam.

Tren Mistik, Pria-Pria di Thailand Mengecat Kuku untuk Hindari Serangan Hantu Janda

Sebagai kondisioner

Campurkan 2.5g rosemary kering dalam 500g cuka sari apel selama dua minggu. Kemudian saring cairan ke dalam botol bersih. Ramuan bisa langsung digunakan sebagai kondisioner. Cukup aplikasikan 1-2 sendok makan.

(dno)

Comments