Manusia Besi Kuba Telah Memukuli Tubuhnya dengan Palu Sejak Dia Berusia 15 Tahun

Unik

Ragam / Unik

   Manusia Besi Kuba    Telah Memukuli Tubuhnya dengan Palu Sejak Dia Berusia 15 Tahun

Manusia Besi Kuba Telah Memukuli Tubuhnya dengan Palu Sejak Dia Berusia 15 Tahun

KEPONEWS.COM - Manusia Besi Kuba Telah Memukuli Tubuhnya dengan Palu Sejak Dia Berusia 15 Tahun EtIndonesia. Lino Tomas n, seorang pengamen jalanan berusia 32 tahun yang dikenal sebagai Manusia Besi Kuba , diduga telah mengkondisikan tubuhnya dari besi dengan memukul dirinya sendiri memaka...

EtIndonesia. Lino Tomas n, seorang pengamen jalanan berusia 32 tahun yang dikenal sebagai Manusia Besi Kuba , diduga telah mengkondisikan tubuhnya dari besi dengan memukul dirinya sendiri memakai palu yang berat sekitar 1.000 kali per hari.

Pria yang disebut sebagai Manusia Besi Kuba ini pertama kali menarik perhatian media pada tahun 2020 ketika sebuah video yang menunjukkan dia membenturkan tangan dan sikunya ke dinding beton menjadi viral. Semenjak itu, reputasinya yang kuat terus berkembang. Saat ini, dia mempunyai pengikut Instagram lebih dari 100.000 orang dan mencari nafkah dengan mengadakan pertunjukan jalanan di mana dia menunjukkan kekuatannya yang luar biasa.
Seringkali dia melakukan push-up di pergelangan tangannya dengan orang lain di punggungnya, dan memakai palu besar untuk memukul pergelangan tangan, kepalan tangan, dan tulang keringnya, atau meminta orang lain melakukannya untuk membuktikan bahwa itu bukan bohongan. Ironman yang berpenampilan bugar ini mengklaim bahwa dia mulai mengkondisikan tubuhnya dengan memukul dirinya sendiri memakai palu ketika dia baru berusia 15 tahun. Semenjak itu, dia telah menyerap jutaan pukulan palu dan mengaku kebal terhadap rasa sakit. Tapi mengapa seseorang mulai memukul dirinya sendiri dengan palu? Ya, Tomas n melakukannya untuk mengkondisikan tubuhnya untuk bertinju, karier yang telah dia tinggalkan. Saya memenangi 27 pertarungan dengan KO di Meksiko, namun saya pensiun karena pada pertarungan terakhir, sayangnya saya mematahkan tengkorak lawan dan dia tewas seketika, kata Ironman asal Kuba ini kepada Reuters. Uang yang saya menangkan dalam pertarungan saya, diperkirakan jumlahnya sekitar 100 ribu dolar, saya berikan kepada keluarganya, dan saya berjanji tidak akan pernah bertarung lagi. Setelah diduga kehilangan ketenaran dan kekayaannya yang berhubungan dengan tinju, Ironman asal Kuba ini mencari nafkah di jalanan Havana, menghibur orang banyak, dan di sosmed. Dia puas menunjukkan kepada generasi baru bahwa tidak ada yang mustahil dan tidak menyesal meninggalkan karier lamanya. Mereka menawari saya ribuan, jutaan dolar untuk masuk kembali (ring), karena mereka tahu potensi yang saya miliki dan saya selalu mengatakan tidak, ungkap pengamen jalanan muda ini. Menariknya, Lino Tomas n, Manusia Besi Kuba, ialah putra Lino Barbaro Tomasen, seorang tabib kontroversial yang mengaku bisa menyembuhkan hampir semua penyakit hanya dengan memakai energi yang terpancar dari tangannya.(yn) Sumber: odditycentral 8

Comments