Lagu Barunya Dihujat, Via Vallen Ngamuk

Lifestyle & Fashion

Life & Style / Lifestyle & Fashion

Lagu Barunya Dihujat, Via Vallen Ngamuk

Lagu Barunya Dihujat, Via Vallen Ngamuk

KEPONEWS.COM - Lagu Barunya Dihujat, Via Vallen Ngamuk Pedangdut cantik Via Vallen baru saja menorehkan prestasi karena lagu barunya yang berjudul Ketika sukses ditonton sebanyak dua juta kali di YouTube dalam kurun waktu dua hari setelah dirilis. Namun m...

Pedangdut cantik Via Vallen baru saja menorehkan prestasi karena lagu barunya yang berjudul Ketika sukses ditonton sebanyak dua juta kali di YouTube dalam kurun waktu dua hari setelah dirilis.

Namun meski begitu, lagu tersebut tetap saja mendapat kritikan pedas dari warganet yang menyebutnya sebagai lagu plagiat, padahal lagu tersebut diciptakan sendiri oleh Via Vallen.

Melalui unggahan Instagram story-nya pada Kamis, 4 April 2019, pedangdut kelahiran Surabaya itu meluapkan emosinya kepada para waragnet yang telah menghina lagunya. Via menyebut orang yang telah menghina lagunya merupakan orang-orang dengan hati penuh kebencian.

Sekarang release lagu sendiri, diproduserin sendiri pun dihujat pula yang katanya plagiat ini lah, enakan ini lah itu lah (jadi resah ini sing salah aku apa pikiran mereka yang hatinya sudah kotor karena penuh dengan kebencian ya???) tulis Via.

Pelantun lagu Sayang itu pun meluapkan emosinya karena selalu disebut sebagai Ratu Cover. Padahal bagi Via, meng-cover lagu itu sudah lumrah terjadi.

Sorot dangdut via vallen

Dua Hari Tayang, Video Klip Lagu Via Vallen Tembus 2 Juta Penonton

Sorot dangdut via vallen tampil

Via Vallen Gagal Nikah?

Ratusan ribu orang hadiri kampanye Prabowo di Bogor.

Prabowo Tak Tahu Gubernur Jabar hingga Mobil Nasional

Nyanyiin lagu orang dihujat dibilang RATU COVER ( padahal cover itu sah-sah saja, dan yang suka cover di Indonesia enggak cuma aku, tapi buanyakkkk) tulis Via.

Lebih lanjut, Via juga mengatakan bahwa dirinya tidak memaksa semua orang untuk suka kepada karya-karyanya. Namun yang ia sayangkan merupakan, kenapa masyarakat justru malah menghina dan menjelekkan karyanya, Via berharap masyarakat bisa lebih berkomentar dengan bijak. (zho)

Comments