Keren! Inilah Drone Bawah Laut Pertama di Dunia

Trending

Fun / Trending

Keren! Inilah Drone Bawah Laut Pertama di Dunia

Keren! Inilah Drone Bawah Laut Pertama di Dunia

KEPONEWS.COM - Keren! Inilah Drone Bawah Laut Pertama di Dunia Foto: RoboseaBagi traveler, mendokumentasikan setiap moment perjalanan merupakan keharusan. Alat dokumentasi seperti kamera dan drone kerap menjadi pilihan. Bagi penikmat keindahan bawah laut, kini te...
Foto: RoboseaFoto: Robosea

Bagi traveler, mendokumentasikan setiap moment perjalanan merupakan keharusan. Alat dokumentasi seperti kamera dan drone kerap menjadi pilihan. Bagi penikmat keindahan bawah laut, kini telah hadir drone bawah laut.

Dilansir dari Kickstarter, robot ikan bionik yang dikenal sebagai drone bawah laut ini merupakan drone bawah laut pertama di dunia, produk terbaru dari Rorbosea, perusahaan teknologi asal China. Teknologi ini dikenalkan pada bublik dengan nama BIKI.

BIKI membantu traveler mengambil gambar bawah laut dengan sangat leluasa. Pergerakan BIKI diatur dan dikendalikan melalui remote kontrol. BIKI di desain khusus agar bisa mengatur keseimbangan dengan mudah dan cepat dapat menghindari benda-benda yang menghalangi jalannya. Gerakannya sangat lincah, layaknya ikan ketika sedang berenang.

BIKI dilengkapi dengan lensa wide angle 150 derajat, dimana dapat merekam video 4K, baterai bisa bertahan hingga 2 jam, dengan memori internal sebesar 32 GB. Bahkan, BIKI bisa berenang dan merekam gambar sampai di kedalaman 59 meter, spesifikasi yang sangat memanjakan bagi penikmat diving.

Namun, bagi traveler yang menginginkan alat canggih ini harus bersabar, karena produk ini belum diproduksi secara massal. Sementara, hanya dibuka pre order di situs khusus Kickstarter dengan harga USD 549, atau setara dengan Rp 7,3 juta. Sementara, pengiriman barang akan dilakukan nanti pada bulan September 2017.

Comments