KAYA REMPAH: Biji Teratai & Jali, 2 Biji Rahasia Kelezatan Chinese Food

Lifestyle & Fashion

Life & Style / Lifestyle & Fashion

KAYA REMPAH: Biji Teratai & Jali, 2 Biji Rahasia Kelezatan Chinese Food

KAYA REMPAH: Biji Teratai & Jali, 2 Biji Rahasia Kelezatan Chinese Food

KEPONEWS.COM - KAYA REMPAH: Biji Teratai & Jali, 2 Biji Rahasia Kelezatan Chinese Food CITA rasa masakan chinese food dianggap sebagai rasa yang gurih lezat dan ngangeni. Dilbalik rasa yang khas ini tentu ada bumbu dan bahan yang mayoritas dipakai. Tidak sama dengan masakan Indonesia, c...

CITA rasa masakan chinese food dianggap sebagai rasa yang gurih lezat dan ngangeni. Dilbalik rasa yang khas ini tentu ada bumbu dan bahan yang mayoritas dipakai. Tidak sama dengan masakan Indonesia, chinese food punya beberapa bumbu dan bahan yang sering dipakai.

Bahan dan bumbu masakan Tiongkok memiliki ciri khas tersendiri. Hidangannya banyak menggunakan bumbu bawang putih, jahe, minyak wijen dan kecap asin. Sementara bahan yang sering digunakan ialah tripang, biji teratai, rebung dan lain sebagainya.

BACA JUGA: Garam Ngohiong, Bumbu Pelezat Makan Ayam Goreng Chinese

Dikutip dari buku Koleksi Resep Chinese Food karya Budi Sutomo dan Hayyana Chen, Jumat (28/7/2017) berikut beberapa bahan dan bumbu wajib yang jadi campuran masakan chinese.

Akar dan biji teratai

Dua bahan ini sering dijadikan olahan sup atau hidangan penutup yang memiliki cita rasa manis. Akar teratai dijual dalam keadaan segar ataupun olahan. Sedangkan biji teratai biasa dijual dalam keadaan kering. Untuk mendapatkan dua bahan ini, orang biasa pergi ke supermarket besar ataupun ke toko bahan makanan khas Toingkok.

BACA JUGA: Awas, Jangan Pesan 4 Makanan ketika Bersantap di Restoran China

Tripang

Tripang juga dikenal dengan sebutan timun laut. Ini ialah jenis binatang laut yang tubuhnya mirip buah mentimun. Tekstur dagingnya lunak dan kenyal. Biasanya pada masakan chinese sering diolah menjadi sup atau dijadikan tumisan. Teripang tidak sulit ditemukan mulai dari pasar tradisional hingga supermarket. Masyarakat Tiongkok akan banyak mengolah masakan menggunakan tripang ketika tengah merayakn hari besar atau acara tata cara.

Biji jali

Jali merupakan tanaman biji-bijian atau jenis serealia yang termasuk dalam suku padi-padian. Butiran biji jali biasa diolah menjadi bubur jali atau kudapan. Saking seringnya dipakai dalam masakan chinese, jali kerap dikenal dengan sebutan chinese pearl wheat atau gandum mutiara china.

Jahe

Sebenarnya jahe bukan hanya dipakai pada masakan china tetapi penggunaan jahe termasuk yang lebih banyak didominasi pada chinese food. Jahe biasanya dijadikan bumbu untuk masakan, pemberi aroma pada minuman, puding ataupun kudapan manis. Dalam masakan, jahe yang digunakan berasal dari jahe segar atau jahe bubuk.

BACA JUGA: Garam Ngohiong, Bumbu Pelezat Makan Ayam Goreng Chinese

Bawang putih

Sebagian besar masakan Tiongkok menggunakan bawang putih sebagai bumbunya. Di pasaran jenis bawang ini dijual dalam bentuk segar maupun bubuk. Penggunaanya biasa dicincang, dimemarkan ataupun dihaluskan.

Lada szechuan

Lada Szechuan merupakan bumbu khas yang berasal dari daerah Szechuan. Berbeda dengan lada biasa, ukuran bulir lada ini lebih kecil, memiliki aroma dan rasa yang tidak terlalu tajam. Lada ini termasuk salah satu campuran dalam five spice powder atau bumbu ngohiong. Meskipun banyak digunakan sebagai campuran masakan Tiongkok, lada Szechuan juga banyak dipakai dalam masakan Asia seperti Korea, Jepang, India hingga Thailand.

BACA JUGA: Awas, Jangan Pesan 4 Makanan ketika Bersantap di Restoran China

KAYA REMPAH: Biji Teratai & Jali, 2 Biji Rahasia Kelezatan Chinese Food

Comments