Joan Mir Telah Belajar Banyak Hal dalam Setengah Musim MotoGP

MotoGP

Sports / MotoGP

Joan Mir Telah Belajar Banyak Hal dalam Setengah Musim MotoGP

Joan Mir Telah Belajar Banyak Hal dalam Setengah Musim MotoGP

KEPONEWS.COM - Joan Mir Telah Belajar Banyak Hal dalam Setengah Musim MotoGP MADRID Meski berstatus sebagai pembalap pendatang baru (rookie), namun rider Suzuki Ecstar, Joan Mir, telah membuktikan diri kalau ia cukup pantas untuk diperhitungkan. Mir sendiri pun merasa gembira...

MADRID Meski berstatus sebagai pembalap pendatang baru (rookie), namun rider Suzuki Ecstar, Joan Mir, telah membuktikan diri kalau ia cukup pantas untuk diperhitungkan. Mir sendiri pun merasa gembira dengan penampilannya tersebut yang menurutnya semakin hari menjadi semakin baik.

Pada awal kemunculannya, adalah dalam seri perdana MotoGP Qatar, Mir sudah langsung membuat kejutan dengan finis di urutan delapan. Akan tetapi, pada seri kedua di Argentina hingga kelima di Prancis, pembalap asal Spanyol itu tak bisa mendulang poin.

Hasrat Ingin Juarai MotoGP Jerman 2019 Justru Melukai Rins

Joan Mir saat melaju di lintasan balap

Penampilan Mir baru kembali menanjak saat berlaga di MotoGP Italia pada seri keenam. Dalam balapan tersebut ia finis di posisi ke-12. Hal positif itu pun berlanjut pada tiga seri berikutnya, yang mana Mir selalu menempati posisi 10 besar di akhir balapan.

Mir mengungkapkan kalau dalam setengah musim berkarier di MotoGP ia telah banyak belajar, baik itu mengenai elektronik, pengereman, dan lain sebagainya. Maka dari itu, ia pun percaya diri untuk mendapatkan hasil yang lebih baik pada paruh kedua musim.

Selanjutnya

Comments