Jika Benar Messi Stres, Apa yang Bisa Dilakukan Psikolog?

Kesehatan

Life & Style / Kesehatan

Jika Benar Messi Stres, Apa yang Bisa Dilakukan Psikolog?

Jika Benar Messi Stres, Apa yang Bisa Dilakukan Psikolog?

KEPONEWS.COM - Jika Benar Messi Stres, Apa yang Bisa Dilakukan Psikolog? Jakarta - Dalam pertandingan melawan Kroasia di babak penyisihan grup Piala Dunia 2018, striker Argentina Lionel Messi beberapa kali menunjukkan gestur yang tak biasa. Seolah menyiratkan sang bintang...
Jakarta - Dalam pertandingan melawan Kroasia di babak penyisihan grup Piala Dunia 2018, striker Argentina Lionel Messi beberapa kali menunjukkan gestur yang tak biasa. Seolah menyiratkan sang bintang tengah dibebani tekanan yang berat.

Kalau memang benar, pastinya tim sepak bola kelas dunia telah mempersiapkan kemungkinan yang ada. Mulai dari kesehatan fisik hingga mengembalikan kesehatan mental ketika mengalami kekalahan.

Menurut Veronica Adesla, psikolog klinis dari Personal Growth, cara untuk mengatasi distress salah satunya ialah dengan konseling kepada psikolog ataupun psikiater.

"Saya yakin tim sepak bola kelas dunia memiliki referensi psikolog ataupun psikiater yang dipercaya untuk membantu kesehatan mental timnya," ujar Veronica kepada detikHealth.

Veronica juga berasumsi bahwa langkah konseling seharusnya sudah dilakukan. "Namun pasti butuh proses, tidak bisa instan," ujar Veronica.

Sementara itu, psikolog yang juga dosen Fakultas Psikologi Universitas Pelita Harapan, Karel Karsten Himawan mengatakan bahwa dalam pertandingan seperti itu, bukan cuma kemampuan yang menentukan keberhasilan.

"Maka dalam pertandingan seperti itu bukan cuma kemampuan yang menentukan, seringkali juga kesiapan mental sebelum bertanding, ketenangan dalam bermain, dan respons penonton saat pertandingan berlangsung," ujar Karel.

(up/up) Jika Benar Messi Stres, Apa yang Bisa Dilakukan Psikolog?

Comments