Jerome Polin Bagikan Tips Praktis Masak Frozen Food Korea, Dijamin Enak

Tips & Tricks

Fun / Tips & Tricks

Jerome Polin Bagikan Tips Praktis Masak Frozen Food Korea, Dijamin Enak

Jerome Polin Bagikan Tips Praktis Masak Frozen Food Korea, Dijamin Enak

KEPONEWS.COM - Jerome Polin Bagikan Tips Praktis Masak Frozen Food Korea, Dijamin Enak APABILA tinggal sendiri di kos atau asrama, terkadang muncul rasa malas masak, sehingga harus membeli makanan di luar. Tapi Jerome Polin, mahasiswa di Jepang asal Indonesia, membuatkan cara masak prak...

APABILA tinggal sendiri di kos atau asrama, terkadang muncul rasa malas masak, sehingga harus membeli makanan di luar. Tapi Jerome Polin, mahasiswa di Jepang asal Indonesia, membuatkan cara masak praktis dengan membeli frozen food atau makanan beku.

Jerome Polin ialah YouTuber yang sering mengunggah video kesehariannya di Jepang. Kali ini Jerome ditemani temannya bernama Erika pergi mengunjungi Korean Town di Shin Okubo, Tokyo, Jepang.

Jerome yang sudah pernah merasakan street food di Korean Town ini sekarang penasaran dengan frozen food yang banyak dijual.

Saat masuk ke toko, Jerome langsung menemukan banyak sekali jenis frozen food di dalam lemari es. Ada cheese ball, cheese hotteok, chijimi kimchi, dan lainnya.

Selain gorengan, ada juga kimchi jjigae dalam bentuk sup. Selanjutnya ada sate ayam bernama charcoal grilled chicken skewer spicy. Terakhir, Jerome membeli pangsit pedas berisi sayur.

Jerome Polin dan Erika masak frozen food Korea. (Foto: YouTube Nihongo Mantappu)

Jerome membeli banyak sekali frozen food sampai menghabiskan sebanyak 4.800 atau setara Rp635.000. Sesampainya di rumah, Jerome langsung memanaskan makanan tersebut di dalam microwave, makanan siap disantap, tidak sampai 5 menit.

Tempat makan pun telah disediakan. Jadi untuk yang malas masak dan cuci piring, frozen food ini cocok untuk kalian.

Jerome dan temannya yang bernama Erika merasakan pangsit berisi sayur dan saus pedas dan sate ayam dengan saus manis seperti saus teriyaki. Lalu cheese dak-galbi yang berisi ayam, ubi, dan topokki. Jerome dan Erika terkejut karena seluruh makanan yang mereka coba sangat enak.

Selanjutnya mereka merasakan satu-satunya makanan berkuah yaitu kimchi jjigae. Hidangan satu ini mempunyai rasa kimchi yang sangat kuat sehingga menciptakan rasa yang asam. Jerome mencampur martabak Korea dengan kimchi jjigae tersebut.

Saat makan bersama, Jerome sempat melontarkan kuis-kuis matematika kepada Erika. "Tolong guys, mau makan aja dites matematika. Laper," ujar Erika.

Walaupun sempat protes, ternyata Erika menjawab pertanyaan-pertanyaan dari Jerome dengan benar.

Penasaran dengan frozen food Korea yang enak dan praktis ini? Yuk tonton selengkapnya di YouTube channel Nihongo Mantappu.

(han)

Comments