Jaz Hayat, solois Brunei yang curi perhatian penikmat musik Indonesia

Kepo Stories

Ragam / Kepo Stories

Jaz Hayat, solois Brunei yang curi perhatian penikmat musik Indonesia

Jaz Hayat, solois Brunei yang curi perhatian penikmat musik Indonesia

KEPONEWS.COM - Jaz Hayat, solois Brunei yang curi perhatian penikmat musik Indonesia Kamu tahu dong sama lagu Indonesia yang sedang hits beberapa waktu belakangan yang judulnya Dari Mata? Tahu juga dong siapa penyanyinya? Yap! Benar sekali! Lagu tersebut dinyanyikan oleh Jaz. Jaz yang...

Kamu tahu dong sama lagu Indonesia yang sedang hits beberapa waktu belakangan yang judulnya Dari Mata? Tahu juga dong siapa penyanyinya? Yap! Benar sekali! Lagu tersebut dinyanyikan oleh Jaz. Jaz yang punya nama lengkap Jaz Hayat ialah penyanyi asal Brunei Darussalam, lho. Cowok ganteng yang berusia 23 tahun ini awalnya tak menyangka kalau ia bakal menjadi penyanyi yang diperhitungkan di Indonesia.

Awal kariernya dimulai ketika ia sering mengunggah banyak sekali video cover serta lagu yang ia tulis sendiri. Nah, karena video-videonya tersebut, akhirnya ia diundang untuk tampil di acara Anugerah Planet Music. Dan dari acara tersebutlah ia akhirnya mendapat tawaran kontrak bernyanyi bersama Sony Music Indonesia. Penasaran dengan mas ganteng yang satu ini? Intip yuk foto-fotonya yang dirangkum dari akun Instagramnya @jaz_hayat dan dari hashtag Instagram #jazhayat, Rabu (26/4).

1. Pada awalnya Jaz ini bercita-cita ingin menjadi pemain sepak bola, lho.

2. Namun, ia justru menjadi penyanyi sukses di Indonesia.

3. Banyak yang mengumi suara Jaz karena lembut dan enak didengar..

4. Wah, sama siapa tuh?

5. Meskipun Jaz berasal dari Brunei, namun ia memiliki darah Indonesia yang berasal dari sang ibu.

6. Jaz juga sudah menetap di Indonesia semenjak tahun 2013.

7. Lagu berjudul Dari Mata merupakan single debut Jaz.

8. Tak hanya bersuara merdu, cowok ganteng ini juga mahis memainkan alat musik lho.

9. Alat musik yang dikuasainya ialah gitar dan drum.

10. Sukses selalu di Indonesia ya Jaz!

(nng)

Comments