Inilah Destinasi Yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Berlibur Ke Purwakarta

Spots & Destinasi

Travel / Spots & Destinasi

Inilah Destinasi Yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Berlibur Ke Purwakarta

Inilah Destinasi Yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Berlibur Ke Purwakarta

KEPONEWS.COM - Inilah Destinasi Yang Wajib Kamu Kunjungi Saat Berlibur Ke Purwakarta Purwakarta merupakan salah satu kota yang terkenal sebagai kota budaya dan kota wisata di Jawa Barat. Kota yang berada di jalur Jakarta-Bandung ini memang bukanlah kota yang besar, tetapi perkembangan...

Purwakarta merupakan salah satu kota yang terkenal sebagai kota budaya dan kota wisata di Jawa Barat. Kota yang berada di jalur Jakarta-Bandung ini memang bukanlah kota yang besar, tetapi perkembangannya sangat pesat.

Purwakarta memiliki cukup banyak potensi wisata, baik wisata alam maupun wisata lainnya yang bisa kamu eksplore. Inilah destinasi yang cocok banget untuk kamu jadikan tujuan liburan akhir pekan bersama keluarga, sahabat, dan orang tercinta di Purwakarta.

Wisata Masakan Sate Maranggi Haji Yetty

www.indotravelers.com

Jalan-jalan ke Purwakarta kurang pas kalau belum nyobain wisata masakan yang sangat terkenal, yaitu Sate Maranggi Haji Yetty. Sesuai dengan namanya, menu utama di sini ialah sate maranggi, kamu bisa pilih sate sapi, ayam dan kambing.

Selain menu sate marangginya yang terkenal, kamu juga wajib coba es kelapa mudanya yang paling laris. Uniknya, Rumah Makan Sate Maranggi ini berdiri di atas lahan yang sangat luas dan terbuka. Selain itu, ada spot fotonya juga lho yang keren.

Panjat Tebing, Wisata Gunung Parang

Dokumentasi Pribadi

Kalau kamu mau coba wisata yang ekstrim, datanglah ke Daerah Wisata Gunung Parang yang terkenal dengan kegiatan panjat tebingnya. Menurut para pemanjat tebing, Gunung Parang ini yang terbesar kedua se-Asia.

Gunung Parang memiliki ketinggian 963 mdpl dan diapit oleh Bendungan Jatiluhur dan Bendungan Cirata. Kamu bisa melakukan panjat tebing dengan teknik Badega Taraje Beusi, artinya kamu akan memanjat gunung dengan menggunakan tangga besi.

Kegiatan ini cukup aman, karna kamu akan didampingi oleh seorang pemandu yang professional.

Wisata Air, Taman Sri Baduga Situ Buleud

ksmtour.com

Nah, kalau wisata yang satu ini merupakan wisata yang tengah hits di Purwakarta. Taman Sri Baduga merupakan sebuah danau yang memiliki air mancur yang diberi sorotan lampu warna-warni.

Air mancur ini akan menari-nari untuk menghibur pengunjung yang datang. Taman wisata ini berada tepat di jantung Kota Purwakarta lho.

Curug Cipurut

news.detik.com

Purwakarta juga memiliki wisata alam yang masih sangat alami, namanya Curug Cipurut. Curug Cipurut berada di dalam cagar alam Gunung Burangrang ini berjarak 30 km dari Kota Purwakarta. Curug yang memiliki ketinggian sekitar 20-30 meter ini sering juga digunakan oleh pengunjung untuk menghabiskan waktu berkemah.

Pusat Keramik Plered

fakta.news

Lelah berwisata, saatnya untuk mencari buah tangan. Purwakarta juga terkenal dengan kerajinan keramik yang bahkan sudah sampai mancanegara. Tempat pengrajin keramik ini berada di Plered, Desa Anjun, Purwakarta.

Sama seperti slogannya Istimewa Jaya Buana , wisata-wisata di Purwakarta juga sangat istimewa kan? Nah, kalau berlibur ke Purwakarta, tentunya akan menjadi momen istimewa juga untukmu.

Comments