Inilah 5 Tumbuhan Paling Berbahaya di Dunia, Salah Satunya Sering Dijumpai di Indonesia

Kepo Stories

Ragam / Kepo Stories

Inilah 5 Tumbuhan Paling Berbahaya di Dunia, Salah Satunya Sering Dijumpai di Indonesia

Inilah 5 Tumbuhan Paling Berbahaya di Dunia, Salah Satunya Sering Dijumpai di Indonesia

KEPONEWS.COM - Inilah 5 Tumbuhan Paling Berbahaya di Dunia, Salah Satunya Sering Dijumpai di Indonesia via 123FR.com Tumbuhan merupakan salah satu makhluk hidup ciptaan Tuhan yang mempunyai beragam manfaat bagi makhluk hidup lainnya. Sebagai satu-satunya makhluk hidup yang bisa meproduksi oksigen, keb...
via 123FR.com

Tumbuhan merupakan salah satu makhluk hidup ciptaan Tuhan yang mempunyai beragam manfaat bagi makhluk hidup lainnya. Sebagai satu-satunya makhluk hidup yang bisa meproduksi oksigen, keberadaan tumbuhan sangat penting bagi keberlangsungan makhluk lain utamanya manusia dan hewan.

Kendati mempunyai beragam manfaat bagi manusia dan hewan, nyatanya ada beberapa jenis tumbuhan yang justru sangat berbahaya. Pasalnya, tumbuhan tersebut mengandung racun yang dapat mematikan. Beragam tumbuhan yang tersebar di seluruh penjuru dunia mempunyai jenis yang berbeda, tak heran kalau bebera tumbuhan paling berbahaya tersebut hanya bisa ditemui di beberapa wilayah, salah satunya merupakan Indonesia.

Melansir dari grid.id, menurut penelitian para pakar dunia, ada 5 tumbuhan paling berbahaya di dunia, yang ternyata 2 diantaranya ada di Indonesia. Bukan sekedar menyebabkan keracunan, pasalnya 5 tumbuhan paling berbahaya di dunia tersebut juga bisa menyebabkan kematian.

Dulu Kerap Berperan Jadi ART, Begini Penampilan Terbaru Artis ini Usai Dinikahi Keluarga Cendana

1. Actaea Pachypoda via naturalmedicine.com

Tumbuhan dengan buah berbentuk bulan warna putih dan mempunyai titik hitam kecil di bagian tengah ini juga dikenal dengan nama mata boneka. Menurut Missouri Botancial Garden, buah ini mempunyai kandungan racun kardiogenik, yang mempunyai efek penenang langsung pada jaringan otot.

2. Datura Stramonium via health.com

Mempunyai bunga mirip bentuk terompet berwarna ungu muda ataupun pink. Pasalnya, secara otomatis tumbuhan ini akan mengeluarkan racun apabila bagian tubuhnya terluka.

3. Dendrocnide Moroides via nationalgeograpich

Mempunyai daun yang lebar berbentuk hati, punya tinggi sekitar 1 hingga 2 meter, umumnya berwarna ungu atau pink pada batang atau buahnya disertai dengan bulu kecil seperti jarum suntik yang menyelimutinya. Tanaman yang mempunyai racun moroidin penyebab kematian ini biasa ditemukan di wilayah hutan hujan timur laut Australia dan juga daerah timur Indonesia, khususnya Maluku.

4. Hippomane Mancinella via YouTube.com

Banyak ditemukan di dataran Spanyol, tumbuhan yang dijuluki dengan pohon kematian ini mengandung getah yang bisa membuat lecet dengan sensasi terbakar serta kebutaan sementara.

5. Ricinus Communis via 123FR.com

Merupakan salah satu tanaman yang mudah ditemukan di Indonesia. Ciri khas tumbuhan ini ialah buahnya yang mirip seperti rambutan. Tumbuhan ini bisa dimanfaatkan sebagai minyak namun, tumbuhan jarak ini mempunyai kandungan zat ricin yang mematikan.

Comments