Ini yang Membuat China Percaya Diri Saingi AS dalam Teknologi AI

Tekno & Gadget

Updates / Tekno & Gadget

Ini yang Membuat China Percaya Diri Saingi AS dalam Teknologi AI

Ini yang Membuat China Percaya Diri Saingi AS dalam Teknologi AI

KEPONEWS.COM - Ini yang Membuat China Percaya Diri Saingi AS dalam Teknologi AI Ilustrasi teknologi AI. (Pixabay) Persaingan Amerika Serikat (AS) dan China bukan hanya dalam perdangan, namun juga teknologi. Keduanya sangat gencar mengembangkan Artificiall Intelligence (AI). Bahk...

Ilustrasi teknologi AI. (Pixabay)

Persaingan Amerika Serikat (AS) dan China bukan hanya dalam perdangan, namun juga teknologi. Keduanya sangat gencar mengembangkan Artificiall Intelligence (AI). Bahkan China percaya diri bisa menyaingi AS dalam teknologi AI.

Pada bulan Juli 2017, pemerintah China menerbitkan sebuah makalah yang menguraikan bagaimana negaranya akan menjadi pemimpin dunia dalam teknologi AI pada tahun 2030.

Namun, tanpa sadar Negeri Tirai Bambu itu telah melangkah satu dekade lebih cepat dari prediksi untuk mencapai tujuan tersebut.

Sebuah studi baru menunjukkan bahwa output China dari makalah penelitian teknologi AI akan segera menyalip AS.

Temuan ini menunjukkan bahwa rencana China untuk memperluas kapabilitas AI dengan bantuan investasi pemerintah dalam fasilitas pendidikan dan industri swasta, telah terbayar.

Perihal jumlah makalah AI yang diterbitkan setiap tahun, China melampaui Amerika pada tahun 2006, tetapi para kritikus telah menunjukkan bahwa kuantitas tidak selalu mempunyai kualitas sama.

Ilustrasi teknologi AI. (Pixabay)Ilustrasi teknologi AI. (Pixabay)

Tetapi penelitian baru dari Allen Institute for Artificial Intelligence (AI2) yang berbasis di Seattle, menghitung hal ini dengan mengukur tidak hanya jumlah makalah, tetapi seberapa sering makalah tersebut dikutip.

Dilansir dari The Verge, setelah menganalisis lebih dari dua juta makalah AI yang diterbitkan hingga akhir tahun 2018, Institut Allen menemukan bahwa China akan menyalip Amerika Serikat segera.

Di mana Institut Allen menemukan China mempunyai 50 persen makalah yang paling banyak dikutip.

Oren Etzioni, seorang profesor ilmu komputer dan CEO Allen Institute, mengatakan bahwa analisis ini membantah pernyataan bahwa China hanyalah kontribusi tambahan bagi penelitian teknologi AI.

Bahkan dari data yang dibagikan Allen Institute, China siap mengalahkan Amerika pada tahun 2025 dengan pelonjakan sebesar 1 persen.

Persaingan China dan AS dalam pengembangan teknologi AI banyak semakin memanas dari tahun ke tahun. ( Lintang Siltya Utami).

Comments