Gaji Pemain Esports Profesional Capai 8 Digit, Berminat?

Tekno & Gadget

Updates / Tekno & Gadget

Gaji Pemain Esports Profesional Capai 8 Digit, Berminat?

Gaji Pemain Esports Profesional Capai 8 Digit, Berminat?

KEPONEWS.COM - Gaji Pemain Esports Profesional Capai 8 Digit, Berminat? JAKARTA- Perkembangan pasar game di dunia sekarang ini semakin meningkat pesat. Bahkan dari laporan Newzoo pasar game mencapai nilai USD152,1 miliar. Kemudian penggemar game di dunia mencapai 2,5 mili...

JAKARTA- Perkembangan pasar game di dunia sekarang ini semakin meningkat pesat. Bahkan dari laporan Newzoo pasar game mencapai nilai USD152,1 miliar. Kemudian penggemar game di dunia mencapai 2,5 miliar.

Lebih lanjut pertumbuhan pasar game juga dilihat dari semakin meningkatnya perangkat gaming dari mulai smartphone gaming, PC gaming, hingga konsol yang semakin canggih. Bahkan beberapa tahun belakangan ini juga kompetisi game atau esports juga semakin meningkat.

Beberapa anak muda berlomba-lomba menjadi streamer game hingga atlet esport profesional. Menariknya profesi ini dikabarkan cukup menjanjikan. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Manager PUBG Mobile Bigetron ESports, Isfan Satria Wijaya.

Gaji pemain esports bisa mencapai angka 8 digit

Intip Antusiasme Gamer di Kompetisi PUBG Mobile Jeddah

Dia mengatakan kalau pemain esport yang sudah tergabung pada tim (khususnya Bigetrons) akan diberikan gaji perbulan, paling kecil ialah gaji UMR. Tapi dia tak menampik bila gaji pemain bisa mencapai 8 digit angka.

"Penggajian profesional player (pemain profesional) itu dimulai dengan sebuah angka. Lalu, bila prestasi dan exposure meningkat maka gaji akan ikut naik dengan prestasi-prestasi tersebut," kata Isfan kepada Okezone, Rabu (17/7/2019).

Sayangnya Isfan tidak memberikan angka pasti gaji yang disebutkan olehnya, pasalnya hal tersebut bersifat confidental atau rahasia

Selanjutnya

Comments