Freddie Roach: Melatih Mike Tyson Itu Susah tapi Menyenangkan

All Sports

Sports / All Sports

Freddie Roach: Melatih Mike Tyson Itu Susah tapi Menyenangkan

Freddie Roach: Melatih Mike Tyson Itu Susah tapi Menyenangkan

KEPONEWS.COM - Freddie Roach: Melatih Mike Tyson Itu Susah tapi Menyenangkan Mantan pelatih Mike Tyson, Freddie Roach mengungkapkan rasanya melatih sang legenda tinju dunia tersebut. Freddie Roach merupakan pelatih Mike Tyson sebelum sang legenda memutusakan pensiun pada 2005...

Mantan pelatih Mike Tyson, Freddie Roach mengungkapkan rasanya melatih sang legenda tinju dunia tersebut.

Freddie Roach merupakan pelatih Mike Tyson sebelum sang legenda memutusakan pensiun pada 2005 lalu.

Roach didatangkan setelah Mike Tyson kalah dari Lennox Lewis pada 2002 lalu.

Tujuannya saat itu aalah untuk bisa berjaya di kelas berat lagi.

Roach pun membeberkan rasanya melatih Mike Tyson di beberapa pertandinga sebelum akhir kariernya tersebut.

Menurut Roach, Mike Tyson saat itu sudah mulai kehilangan fokus dalam latihan.

"Mike merupakan pria yang hebat dan saya memang melatihnya untuk beberapa perkelahian sebelum akhir karirnya tetapi hatinya tidak benar-benar tidak ada di dalamnya pada saat itu," jelasnya kepada DAZN dilansir Metro.

Saat itu, Roach mengatakan kelemahan Tyson ialah sangat rentan ada cedera.

Dillian Whyte Sebut Pertarungan Mike Tyson vs Evander Holyfield Bukan Sebuah Lelucon

Calon Lawan Tarung Mike Tyson Alami Kecelakaan, Ditabrak Mobil saat Bersepeda hingga Patah Kaki

Terlebih pada lututnya yang membuat Tyson harus menyelesaikan pertarungan dalam waktu cepat jikalau tidak ingin cedera.

"Bila dia tidak menjatuhkanmu dalam beberapa ronde dia akan merobek bagian meniskus lututnya atau cedera di suatu tempat di sini atau di sana," terang Roach.

Freddie Roach: Melatih Mike Tyson Itu Susah tapi Menyenangkan

Comments