Dokter Menemukan 123 Buah Manik-manik Bola dalam Perut Bocah Laki-laki Berusia 5 Tahun

Unik

Ragam / Unik

Dokter Menemukan 123 Buah Manik-manik Bola dalam Perut Bocah Laki-laki Berusia 5 Tahun

Dokter Menemukan 123 Buah Manik-manik Bola dalam Perut Bocah Laki-laki Berusia 5 Tahun

KEPONEWS.COM - Dokter Menemukan 123 Buah Manik-manik Bola dalam Perut Bocah Laki-laki Berusia 5 Tahun Dokter di Tiongkok mengeluarkan 123 buah manik-manik bola dari perut seorang anak laki-laki berusia 5 tahun setelah dia menelannya saat menonton TV. Bocah lima tahun itu dikatakan telah menelan bola m...

Dokter di Tiongkok mengeluarkan 123 buah manik-manik bola dari perut seorang anak laki-laki berusia 5 tahun setelah dia menelannya saat menonton TV.

Bocah lima tahun itu dikatakan telah menelan bola mainan itu satu demi satu saat ditinggalkan oleh orangtuanya, dan di rumah sendirian dengan kakak perempuannya yang berusia 12 tahun, menurut laporan.

Kakak perempuannya, yang pada awalnya tidak menyadari tindakan adiknya, dan baru tahu saat anak itu mulai tersedak.

Bocah itu bisa bernapas lagi setelah kakaknya bergegas memberinya minum air.

Ketika orangtuanya kembali ke rumah, anak itu mengatakan bahwa dia hanya makan satu manik-manik.

Ilustrasi.

Setelah orangtuanya mengetahui perihal kejadian itu segera membawanya ke dokter untuk diperiksa.

Dokter memberi tahu mereka bahwa manik-main bola itu akan keluar dalam beberapa hari.

Setelah hampir seminggu tidak ada bola mainan yang keluar, orangtua yang khawatir memutuskan untuk membawa anak itu ke rumah sakit provinsi.

Dokter terkejut menemukan gumpalan besar manik-manik kecil di dalam perut bocah itu selama pemindaian sinar-X.

Bocah itu segera dijadwalkan untuk menjalani operasi darurat untuk mengeluarkan manik-manik bola tersebut.

Sebuah gambar yang dirilis oleh stasiun TV lokal menunjukkan spesialis bedah memancing mainan tersebut dengan memakai jaring untuk mengambilnya.

Sebanyak 123 manik-manik telah dikeluarkan dari tubuh pasien kecil itu setelah menjalani operasi selama empat jam.

Dr Chen Wanwei, yang memimpin operasi tersebut, mengatakan mereka telah mematahkan dua alat bedah saat melakukan prosedur sulit .

Jarang melihat [seseorang] menelan begitu banyak [manik-manik magnet]. Karena jumlah manik magnet relatif besar, waktu operasinya lama, dan prosedurnya sulit, kata Dr Chen kepada wartawan. Dua alat bedah telah aus. Sangat sulit untuk mengeluarkan semua bola.

Bocah itu dikatakan pulih setelah operasi yang berhasil.

Pada bulan Juli lalu, dari perut seorang gadis kecil yang juga dari Tiongkok dikeluarkan 190 manik magnet setelah dia menelannya saat bermain.

Bola mainan itu telah berada di dalam tubuh anak itu selama dua bulan sebelum dia dibawa oleh orangtuanya ke rumah sakit untuk diperiksa.(yn)

Sumber: dailymail

Video Rekomendasi:

Comments