Ditanya soal Favorit Juara MotoGP 2023, Francesco Bagnaia Tidak Bisa Prediksi

MotoGP

Sports / MotoGP

Ditanya soal Favorit Juara MotoGP 2023, Francesco Bagnaia Tidak Bisa Prediksi

Ditanya soal Favorit Juara MotoGP 2023, Francesco Bagnaia Tidak Bisa Prediksi

KEPONEWS.COM - Ditanya soal Favorit Juara MotoGP 2023, Francesco Bagnaia Tidak Bisa Prediksi PEMBALAP Ducati Lenovo Francesco Bagnaia tidak bisa memberi prediksi siapa yang layak menyandang label favorit untuk menjadi juara MotoGP 2023. Ada beberapa faktor yang membuat Francesco Bagnaia tida...

PEMBALAP Ducati Lenovo Francesco Bagnaia tidak bisa memberi prediksi siapa yang layak menyandang label favorit untuk menjadi juara MotoGP 2023. Ada beberapa faktor yang membuat Francesco Bagnaia tidak bisa menyebutkan satu nama.

Faktor yang sangat berpengaruh menurut Francesco Bagnaia ialah format baru MotoGP. Dengan adanya balapan Sprint di MotoGP 2023, maka sulit untuk menentukan siapa yang paling difavoritkan untuk menjadi juara.

Bagnaia

Sprint menjadi bagian dari format baru MotoGP 2023, di mana para pembalap bakal beradu cepat untuk memperebutkan setengah poin dari poin balapan penuh dengan jumlah lap yang juga setengahnya. Itu artinya para pembalap MotoGP akan menjalani 42 balapan dari 21 seri yang ada sepanjang musim 2023.

Karena forma baru tersebut, ketahanan mental dan fisik bakal sangat teruji ketika mengarungi balapan yang lebih banyak dari sebelumnya. Kendati demikian, Francesco Bagnaia merasa yakin Desmosedici GP23 miliknya, sudah siap untuk bersaing di MotoGP 2023.

"Saat ini cukup jelas bahwa kami berada dalam posisi yang lebih baik dibandingkan dengan yang lain. Setelah uji coba kami berada di level di mana kami siap berjuang untuk meraih kemenangan. Tapi melihat musim secara keseluruhan, selalu ada cerita yang berbeda," kata Bagnaia dilansir dari Speedweek, Jumat (24/3/2023).

Akan tetapi, pembalap berusia 26 tahun itu menilai Fabio Quartararo, Marc Marquez, Enea Bastianini serta pembalap lainnya juga punya peluang untuk bisa memperebutkan gelar juara. Apalagi, MotoGP 2023 memakai format baru.

Follow Informasi Okezone di Google News

image

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Comments