Chevrolet Gelar 101 Festival untuk Dekatkan Diri dengan Konsumen

Otomotif

News / Otomotif

Chevrolet Gelar 101 Festival untuk Dekatkan Diri dengan Konsumen

Chevrolet Gelar 101 Festival untuk Dekatkan Diri dengan Konsumen

KEPONEWS.COM - Chevrolet Gelar 101 Festival untuk Dekatkan Diri dengan Konsumen JAKARTA - Rangkaian acara terpanjang dari Chevrolet Indonesia digelar untuk konsumen Indonesia. Acara yang bertajuk Chevrolet 101 Festival itu akan mendekatkan salah satu merk milik PT General Motors...

JAKARTA - Rangkaian acara terpanjang dari Chevrolet Indonesia digelar untuk konsumen Indonesia. Acara yang bertajuk Chevrolet 101 Festival itu akan mendekatkan salah satu merk milik PT General Motors Indonesia tersebut kepada khalayak umum. Angka 101 sendiri merujuk kepada jumlah lokasi yang akan disambangi di sejumlah kota besar Indonesia.

Acara ini secara resmi dimulai di Jakarta pada 25 Juni ini. Disebut yang terpanjang karena periode penyelenggaraan acara masih akan berlangsung hingga tiga bulan ke depan. Tepatnya, pada 30 September 2019 mendatang. Para pengunjung bisa melihat lebih langsung produk dan fasilitas kendaraan Chevrolet yang dipajang.

Chevrolet

General Director PT General Motor Indonesia, Donald Rachmat, mengakui para konsumen menjadi pusat kegiatan dari ajang ini. Untuk itu pihaknya menarik pengunjung degan sejumlah kegiatan seperti kuis berhadiah di lokasi promosi. "Bahkan ada juga kesempatan untuk memenangkan satu unit Chevrolet Spark Premier edisi Burning Hot melalui program undian," katanya.

Untuk dapat mengikuti undian tersebut konsumen harus melakukan pembelian produk Chevrolet seperti Spark, Trax, dan Colorado yang ditawarkan dengan harga khusus. Tidak hanya mendapatkan potongan harga, konsumen juga mendapat penawaran gratis biaya pemeliharaan dalam jangka waktu 30 bulan atau 50 ribu kilometer. Sementara untuk tipe Trailblazer hal tersebut ditawarkan untuk durasi 36 bulan atau 60 ribu kilometer.

Chevrolet

Donald berharap penawaran yang ditawarkan dalam acara ini memudahkan konsumen Chevrolet Indonesia. "Para pembeli kendaraan Chevrolet pada akhirnya hanya akan memikirkan biaya pembelian bahan bakar mobil mereka saja," ujarnya kepada awak media.

(muf)

Comments