Cengengnya Salah, Nangis Kalau Tidak Cetak Gol

Sepakbola

Sports / Sepakbola

Cengengnya Salah, Nangis Kalau Tidak Cetak Gol

Cengengnya Salah, Nangis Kalau Tidak Cetak Gol

KEPONEWS.COM - Cengengnya Salah, Nangis Kalau Tidak Cetak Gol Bintang Liverpool, Mohamed Salah ternyata punya sikap yang tidak banyak diketahui orang lain. Yaitu sering menangis saat bermain bola, tepatnya ketika dia gagal mencetak gol. Hal itu diungkap oleh re...

Bintang Liverpool, Mohamed Salah ternyata punya sikap yang tidak banyak diketahui orang lain. Yaitu sering menangis saat bermain bola, tepatnya ketika dia gagal mencetak gol.

Hal itu diungkap oleh rekan Salah di Mesir bernama Eric Bekoe. Saat itu mereka berada dalam satu tim di klub Mokawloon. Usia mereka saat itu 19 tahun.

Duo Manchester Saling Sikut Demi Gaet Bintang Benfica

Posisi Salah sayap kiri, Bekoe mengakui betapa mengerikannya kualitas Salah. Kecepatan dan akselerasinya sulit ditandingi, namun saat itu dia tidak setajam sekarang.

Bintang Liverpool, Mohamed Salah.

Salah selalu ingin mencetak gol, karena itu dia selalu sedih bahkan sampai menangis jikalau di laga yang dijalani nihil gol.

"Salah merupakan pemain hebat di sayap kiri. Dia cepat dan itu yang membedakannya dengan pemain lain di tim kami," kata Eric, seperti dialnsir Mirror.

Diego Maradona Perpanjang Kontrak di Klub Argentina

"Salah terkadang sedih dan menangis jikalau tidak mencetak gol karena dia ingin jadi top scorer. Dia merupakan pesepakbola Mesir terbaik. Pemain muda Mesir semua ingin seperti dia," lanjut Bakoe.

Di Liverpool sendiri, Salah menjadi tumpuan utama The Reds. Di musim ini dia sudah mencetak 16 gol dari 26 laga yang dilakoni di ajang Premier League.

Comments