Cegah Anak Alergi Sejak Masa Kehamilan

Lifestyle & Fashion

Life & Style / Lifestyle & Fashion

Cegah Anak Alergi Sejak Masa Kehamilan

Cegah Anak Alergi Sejak Masa Kehamilan

KEPONEWS.COM - Cegah Anak Alergi Sejak Masa Kehamilan BUNDA, Anda jangan pilih-pilih makanan ketika sedang hamil. Ternyata hal itu bisa membuat si kecil menjadi alergi ketika sudah lahir.Dikatakan Prof Dr dr Budi Setiabudiawan SpA(K) MKes menjelaskan, ke...

BUNDA, Anda jangan pilih-pilih makanan ketika sedang hamil. Ternyata hal itu bisa membuat si kecil menjadi alergi ketika sudah lahir.

Dikatakan Prof Dr dr Budi Setiabudiawan SpA(K) MKes menjelaskan, ketika hamil calon ibu harus mengonsumsi makanan. Mulai dari makanan sumber protein yang mudah memicu alergi.

"Pas hamil boleh makan udang, telur dan seafood lainnya. Jangan pantang-pantang, kenalkan janin dengan makanan apapun," ujar dr Budi ketika di daerah Senopati, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Setelah itu, pada awal makan atau pemberian MPASI, ibu dapat memberikan si kecil telur. Jikalau terjadi reaksi alergi, sebaiknya konsultasikan dengan dokter.

Tapi menurut dr Budi, semakin bertambah usia anak, reaksi alergi terhadap makanan berkurang. Ibu juga harus hati-hati agar si kecil tidak mengalami ketidaknyamanan yang akan terjadi alergi.

"Pokoknya boleh makan apa saja. Biar janin kenal makanan dan tubuhnya bisa melawan reaksi alergi," tegasnya.

Cegah Anak Alergi Sejak Masa Kehamilan

Comments