Camilan Sore Lezat Singkong Goreng Gurih, Intip Resepnya Yuk!

Food & Kuliner

Travel / Food & Kuliner

Camilan Sore Lezat Singkong Goreng Gurih, Intip Resepnya Yuk!

Camilan Sore Lezat Singkong Goreng Gurih, Intip Resepnya Yuk!

KEPONEWS.COM - Camilan Sore Lezat Singkong Goreng Gurih, Intip Resepnya Yuk! Singkong sudah menjadi salah satu makanan tradisional bagi masyarakat Indonesia semenjak lama. Singkong dapat dijadikan makanan pokok maupun camilan. Kalau dijadikan camilan, biasanya singkong diolah...

Singkong sudah menjadi salah satu makanan tradisional bagi masyarakat Indonesia semenjak lama. Singkong dapat dijadikan makanan pokok maupun camilan. Kalau dijadikan camilan, biasanya singkong diolah dengan cara digoreng.

Singkong goreng enak punya tekstur yang empuk dengan rasa gurih. Cara membuatnya pun gampang, serta membutuhkan biaya yang sedikit. Nah, mengutip akun Instagram @resep_kue_simpel, Senin (6/7/2020), berikut cara membuat singkong goreng gurih.

Singkong Goreng

Bahan-bahan:

1.5kg singkong, bersihkan lalu potong-potong

40gram bubuk fibercreme

1liter air hangat

3 siung bawang putih, haluskan

1.5 sendok teh garam

1/2sdt ketumbar

Minyak +1sdm margarin untuk menggoreng

Chelsea Olivia Pamer Pose Yoga Favoritnya yang Bisa Atasi Sakit Punggung

Cara membuat:

Siapkan magic jar, masukkan singkong yang telah dibersihkan.

Campur air hangat dengan bubuk fibercreme, aduk rata. Tuangkan ke dalam magic jar, beri bawang putih, garam, dan ketumbar.

Nyalakan lampu cook pada magic jar, biarkan hingga singkong matang dan air menyusut.

Matikan magic jar, angkat singkong dan tiriskan.

Panaskan minyak goreng dan 1sdm margarin, goreng singkong hingga kuning keemasan, angkat dan tiriskan.

Untuk cocolannya, bisa memakai sambal kacang, atau petis yang dicampur dengan gula jawa yang dikentalkan.

(kem)

Comments