BMW Lengkapi Jajaran Seri 3, Banderol di bawah Rp1 Miliar

Otomotif

News / Otomotif

BMW Lengkapi Jajaran Seri 3, Banderol di bawah Rp1 Miliar

BMW Lengkapi Jajaran Seri 3, Banderol di bawah Rp1 Miliar

KEPONEWS.COM - BMW Lengkapi Jajaran Seri 3, Banderol di bawah Rp1 Miliar JAKARTA - Varian kedua dari BMW Seri 3 terbaru resmi diperkenalkan di Jakartar, Senin 14 Oktober 2019 kemarin. Model All-new BMW 320i Sport sendiri menjadi yang kedua diperkenalkan dari jajaran Seri 3...

JAKARTA - Varian kedua dari BMW Seri 3 terbaru resmi diperkenalkan di Jakartar, Senin 14 Oktober 2019 kemarin. Model All-new BMW 320i Sport sendiri menjadi yang kedua diperkenalkan dari jajaran Seri 3 generasi terbaru setelah BMW 330i M Sport pada Juli lalu.

Anggota generasi ketujuh dari lini BMW Seri 3 tersebut mengusung banyak fasilitas serta teknologi baru seperti halnya varian yang meluncur sebelumnya. "BMW menambah tradisi sport Seri 3 yang jadi tolak ukur berkendara dinamis serta inovasi pada segmen ukuran sedang," kata Presiden Direktur BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan.

BMW Seri3

Modal utama pembawa tradisi sport itu terletak pada rangkaian mesin berkapasitas 2.0 L dengan teknologi BMW TwinPower Turbo. Kekuatan mesin ini bisa mengeluarkan hingga 184 Hp dengan torsi puncak 300 Nm. Saluran tenaga melalui transmisi Steptronic 8 percepatan, membuat mobil mencapai kecepatan 235 Kpj.

Dalam menempuh kecepatan tersebut, varian BMW 320i Sport diklaim menunjukkan karakteristik akselerasi optimal, dengan berkurangnya gesekan internal karena crankshaft yang lebih ringan. Manajemen komputer mesinnya mendorong mobil ini melaju dari 0 hingga 100 Kpj dalam waktu 7,1 detik.

Selanjutnya

Comments