Bisnisnya Tutup Sementara, Anang Hermansyah Rugi Miliaran Rupiah

Entertainment & Selebritis

Life & Style / Entertainment & Selebritis

Bisnisnya Tutup Sementara, Anang Hermansyah Rugi Miliaran Rupiah

Bisnisnya Tutup Sementara, Anang Hermansyah Rugi Miliaran Rupiah

KEPONEWS.COM - Bisnisnya Tutup Sementara, Anang Hermansyah Rugi Miliaran Rupiah Keputusan sulit harus diambil Anang Hermansyah saat pandemi Corona mewabah. Beberapa lini bisnisnya terpaksa ditutup sementara sampai waktu yang belum ditentukan."(Usaha) Sudah tutup, yang Lumiere tut...

Keputusan sulit harus diambil Anang Hermansyah saat pandemi Corona mewabah. Beberapa lini bisnisnya terpaksa ditutup sementara sampai waktu yang belum ditentukan.

"(Usaha) Sudah tutup, yang Lumiere tutup, yang Pondok Indah tutup sementara. Yang ayam (restoran makanan cepat saji) sebagian aku tutup, sebagian karena itu franchise, masih buka dengan protokol ketat," kata Anang Hermansyah melalui sambungan telepon, Jumat (3/4).

Ia memaparkan, setidaknya sudah satu minggu belakangan memutuskan untuk menutup sementara banyak lini bisnisnya. Para karyawannya pun sudah dirumahkan dengan sejumlah kompensasi.

Dikatakan Anang, lantaran keputusannya tersebut, ia dan keluarganya pun mengalami kerugian yang cukup besar. Bahkan, dalam hitungan kasarnya, setidaknya mereka kehilangan Rp1 Miliar lantaran lesunya penjualan selama pandemi Corona.

"Iya rugi. Kalau bicara rugi, kita rugi secara usaha. Kalau aku bilang, anggap aja di Lumiere itu satu bulan bisa sampai, let's say Rp2 M aja, kita hilang 50 persen aja udah hilang separuh. Ya seperti itulah. Kalau dibilang semuanya, kami akan merugi seperti itu," pungkas Anang Hermansyah.

(rik)

Bisnisnya Tutup Sementara, Anang Hermansyah Rugi Miliaran Rupiah

Comments