Anggota Komisi III DPR RI Minta Kapolri Turun Tangan Usut Dugaan Surat Jalan Djoko Tjandra

Nasional

News / Nasional

Anggota Komisi III DPR RI Minta Kapolri Turun Tangan Usut Dugaan Surat Jalan Djoko Tjandra

Anggota Komisi III DPR RI Minta Kapolri Turun Tangan Usut Dugaan Surat Jalan Djoko Tjandra

KEPONEWS.COM - Anggota Komisi III DPR RI Minta Kapolri Turun Tangan Usut Dugaan Surat Jalan Djoko Tjandra Laporan Wartawan Tribunnews, Seno Tri Sulistiyono JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Hinca Panjaitan meminta Kapolri Jenderal Idham Azis turun tangan mengusut kasus surat jalan dari Kepolisian untuk...

Laporan Wartawan Tribunnews, Seno Tri Sulistiyono

JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Hinca Panjaitan meminta Kapolri Jenderal Idham Azis turun tangan mengusut kasus surat jalan dari Kepolisian untuk buronan kasus pengalihan hak tagih Bank Bali, Djoko Tjandra.

"Jikalau itu benar, Kapolri harus segera turun memastikan masalah itu," kata Hinca Panjaitan saat dihubungi, Jakarta, Rabu (15/7/2020).

Menurutnya, sikap Polri yang cepat dalam mengusut problem tersebut pasti akan berdampak positif ke masyarakat, sekaligus memastikan integritas Korps Bhayangkara.

Polri Benarkan Surat Jalan Djoko Tjandra Diterbitkan Seorang Oknum Pejabat Bareskrim

Dinas Dukcapil DKI Jakarta Tak Temui Unsur Penyuapan Dalam Kasus Pembuatan KTP Djoko Tjandra

"Bila tidak benar, juga perlu diluruskan agar publik juga mengerti," ucap Hinca.

Politikus Demokrat itu menyokong Kepolisian membentuk tim khusus dalam membongkar surat perjalanan untuk Djoko Tjandra.

"Kita kasih waktu kepada tim khusus untuk tuntaskan masalah ini. Kami dorong mereka kerja dengan cepat," kata Hinca.

Polri benarkan surat jalan Djoko Tjandra ditanda tangan seorang pejabat di Bareskrim

Mabes Polri membenarkan seorang oknum pejabat Bareskrim Polri menerbitkan surat jalan kepada buronan kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali, Djoko Tjandra.

Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Argo Yuwono mengatakan surat tersebut diterbitkan seorang pejabat di biro Bareskrim Polri.

Anggota Komisi III DPR RI Minta Kapolri Turun Tangan Usut Dugaan Surat Jalan Djoko Tjandra

Comments