4 Gaya Rambut Trendy yang Sering Muncul dalam KDrama Hits, Inspirasi Tampil Cantik Saat PSBB Lho!

Entertainment & Selebritis

Life & Style / Entertainment & Selebritis

4 Gaya Rambut Trendy yang Sering Muncul dalam KDrama Hits, Inspirasi Tampil Cantik Saat PSBB Lho!

4 Gaya Rambut Trendy yang Sering Muncul dalam KDrama Hits, Inspirasi Tampil Cantik Saat PSBB Lho!

KEPONEWS.COM - 4 Gaya Rambut Trendy yang Sering Muncul dalam KDrama Hits, Inspirasi Tampil Cantik Saat PSBB Lho! Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB kembali diterapkan di Jakarta. Bagi kaum pekerja di ibu kota, kembali work from home jadi rutinitas yang harus dijalani paling nggak selama 2 minggu ke depan...

Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB kembali diterapkan di Jakarta. Bagi kaum pekerja di ibu kota, kembali work from home jadi rutinitas yang harus dijalani paling nggak selama 2 minggu ke depan. Saat lagi nggak bisa ke mana-mana seperti sekarang, drama Korea jadi sahabat paling setia yang bisa menghibur saat di rumah aja. Apalagi di tahun 2020 ini banyak drama Korea dengan genre lebih variatif yang punya jalan cerita menarik, seperti IT'S OKAY TO NOT BE OKAY yang sempat trending beberapa waktu lalu hingga FLOWER OF EVIL yang sekarang lagi banyak mencuri perhatian.

Nggak hanya menunjukkan jalan cerita menghibur, drama Korea juga sering memberikan inspirasi baru buat para penontonnya. Mulai dari fashion, beauty, hingga gaya rambut. Seperti 4 gaya rambut trendy yang paling sering muncul dalam KDrama hits berikut ini. Bisa jadi inspirasi tampil cantik di masa PSBB lho.

Hair Bun yang Simpel, Bikin Penampilan Elegan credit via Shutterstockcredit via Shutterstock

Dari banyak sekali gaya rambut yang paling sering muncul dalam drama hits, hair bun alias rambut model cepol jadi yang paling jadi andalan. Teknik penataan rambut yang satu ini simpel banget dilakukan dan biasanya digunakan saat sang pemeran dalam drama tampil formal dan elegan. Sederet karakter terkenal dalam drama Korea pernah tampil memikat dengan gaya rambut ini. Sebut saja Oh Soo Ah dalam drama ITAEWON CLASS hingga Go Moon Young dalam IT'S OKAY TO NOT BE OKAY.

Gaya rambut ini bisa diterapkan di masa PSBB nih, misalnya untuk menunjang penampilan saat virtual meeting dengan klien. Biarpun nggak bertemu langsung, tapi gaya formal bisa terlihat dengan tatanan rambut yang tepat.

Half Tie yang BIkin Gaya Kasual Lebih Menawan credit via Shutterstockcredit via Shutterstock

Jikalau kamu punya rambut medium hingga panjang yang ingin tampilan beda, tapi tetap menonjolkan rambut yang tergerai, gaya rambut half tie ini bisa jadi pilihan lho. Model penataan rambut yang satu ini dilakukan dengan cara mengikat sebagian rambut bagian atas, lalu membiarkan sisanya tergerai indah. Kamu bisa mendapatkan inspirasi gaya rambut ini dari karakter Woo Do Hee dalam drama DINNER MATE.

Gaya rambut yang menonjolkan penampilan feminin ini bisa jadi inspirasi gaya sehari-hari selama PSBB. Paling cocok diaplikasikan saat akan video call pacar atau gebetan nih. Biarpun kencan virtual, tapi penampilan maksimal tetap wajib lho.

Sleek Ponytail credit via Shutterstockcredit via Shutterstock

Gaya rambut ponytail memang umum digunakan sehari-hari. Tapi, percayalah kalau melihatnya di drama Korea hasilnya bakal terlihat lebih istimewa. Seperti yang pernah ditampilkan oleh karakter Scarlet dalam drama SEARCH: WWW. Tampilannya lebih istimewa karena menonjolkan sleek ponytail yang menawan.

Penataan rambut yang satu ini cocok banget buat kamu yang punya rambut panjang. Untuk menirunya, catok rambut terlebih dahulu untuk memberikan efek sleek yang dibutuhkan. Setelah itu, ikat rambut dengan teknik ponytail atau ekor kuda. Setelah gaya rambut terlihat on point, jangan lupa posting selfie di sosmed buat menampilkan style keren kamu selama PSBB.

Braided Hair credit via Shutterstockcredit via Shutterstock

Last but not least, ada gaya braided hair alias kepang rambut timeless yang sering tampil dalam drama Korea. Sederet karakter drama hits pernah menampilkan gaya rambut yang satu ini. Mulai dari Dongbaek dalam WHEN THE CAMELIA BLOOMS, Yoon Se Ri yang tampil di CRASH LANDING ON YOU, hingga Go Moon Young dalam IT'S OKAY TO NOT BE OKAY.

Ada satu kesamaan dari ketiga karakter tersebut, yaitu mereka sama-sama memakai gaya rambut kepang yang dibuat menyamping. Model penataan rambut yang satu ini juga simpel banget sehingga bisa menemani gaya sehari-hari selama menjalani PSBB nih.

Itu tadi sederet gaya rambut trendy yang paling sering muncul dalam drama Korea. Mana nih yang ingin kamu coba buat menemani masa PSBB di rumah? Namun, demi hasil penataan rambut yang lebih maksimal, jangan lupa melakukan perawatan rambut yang bisa menampilkan pesona keindahan mahkota yang satu ini. Biarpun di rumah aja, perawatan rambut sangat penting untuk mencegah masalah rambut kusam, rontok, kasar, berketombe, rusak, hingga susah diatur. Yuk, awali perawatan rambut dengan memberikan nutrisi tambahan pada rambut dengan Emeron Hair Vitamin yang disempurnakan dengan teknologi Active Provit Amino asal Jepang!

credit via Instagram/emeronhaircarecredit via Instagram/emeronhaircare

Emeron Hair Vitamin punya 3 varian produk yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu. Mulai dari Black & Shine yang mengandung urang aring untuk melindungi rambut dari sinar matahari agar tetap hitam berkilau. Selain itu ada juga varian Soft & Smooth yang mempunyai formula sunflower untuk menutrisi rambut agar tetap sehat, lembut, dan berkilau. Terakhir, kamu bisa memilih varian Damage Care dengan kandungan Avocado untuk merawat rambut rusak, memberikan nutrisi ekstra agar rambut tetap sehat. Temukan berita produk lainnya dengan follow Instagram @emeronhaircare.

Dengan Emeron Hair Vitamin, yuk saatnya pancarkan rambut sehat dan indah ala Drama Korea hits!

Comments