2 Oktober Ditetapkan Sebagai Hari Batik Nasional, Ternyata Ini Alasannya

Kepo Stories

Ragam / Kepo Stories

2 Oktober Ditetapkan Sebagai Hari Batik Nasional, Ternyata Ini Alasannya

2 Oktober Ditetapkan Sebagai Hari Batik Nasional, Ternyata Ini Alasannya

KEPONEWS.COM - 2 Oktober Ditetapkan Sebagai Hari Batik Nasional, Ternyata Ini Alasannya Beberapa tahun belakangan, setiap tanggal 2 Oktober pemerintah mewajibkan seluruh lapisan aspek masyarakat, mulai dari PNS, karyawan swasta, pegawai BUMN maupun mahasiswa dan pelajar di seluruh negeri...

Beberapa tahun belakangan, setiap tanggal 2 Oktober pemerintah mewajibkan seluruh lapisan aspek masyarakat, mulai dari PNS, karyawan swasta, pegawai BUMN maupun mahasiswa dan pelajar di seluruh negeri menggunakan pakaian batik.

Screenshot_2017-09-30-22-35-56-1

Pemerintah menetapkan tanggal 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional setelah UNESCO mengukuhkan batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2 Oktober 2009.

Pemilihan Hari Batik Nasional pada 2 Oktober berdasarkan keputusan UNESCO yaitu Badan PBB yang membidangi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan, yang secara resmi mengakui batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia. UNESCO memasukkan batik dalam Daftar Representatif Budaya Tak benda Warisan Manusia. Pengakuan terhadap batik merupakan pengakuan internasional terhadap budaya Indonesia.

Screenshot_2017-09-30-22-36-33-1

Kita sepatutnya harus bangga terhadap batik Indonesia. Selain banyak corak dan warnanya, batik juga merupakan warisan khas Indonesia yang tidak dijumpai di negara lain.

Comments